Peran kampung tematik dalam peningkatan pendapatan keluarga : studi kasus Kampung Tani dan Kampung Kamsoli

Pumita Sari, Salma Diah (2019) Peran kampung tematik dalam peningkatan pendapatan keluarga : studi kasus Kampung Tani dan Kampung Kamsoli. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.

[thumbnail of SKRIPSI FULL.pdf]
Preview
Text
SKRIPSI FULL.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB) | Preview

Abstract

Kemiskinan, pengangguran dan permasalahan lingkungan
pemukiman sangat umum ditemui di perkotaan tidak terkecuali dengan Kota Semarang. Inovasi yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Semarang dalam mengatasi permasalahan tersebut adalah melalui program “GERBANG HEBAT” salah satunya dengan pembentukan kampung tematik. Sebagai program percepatan, kampung tematik memerlukan adanya partisispasi dari seluruh masyarakat khususnya dari anggota kelompok untuk dapat mendukung keberlanjutan dalam pelaksanaannya. Kampung Tani dan Kampung Kamsoli merupakan kampung tematik yang terbentuk di Kelurahan Bendan Duwur Kota Semarang.

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peran
kampung tematik dalam upaya meningkatkan pendapatan keluarga
dengan memanfaatkan dan memaksimalkan potensi yang ada. Hal ini dapat dilihat dari praktik pelaksanaan kampung tematik serta efektifitasnya bagi peningkatan ekonomi mikro Islam dan juga apabila dipandang dari segi ekonomi mikro Islam.

Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dan menggunakan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi. Metode penelitian yang digunakan dalam menganalisis data adalah metode penelitian kualitatif yang dipadukan dengan teori kepustakaan kemudian dari semua data yang terkumpul diolah secara sistematis

Setelah melakukan penelitian dengan metode observasi,
wawancara serta dokumentasi, dan kemudian menganalisanya,
disimpulkan bahwa kampung tematik memiliki peran atau pengaruh dalam peningkatan pendapatan keluarga. Hal ini disebabkan karena jumlah pengeluaran yang seharusnya dikeluarkan menjadi berkurang karena sudah tersedia atau terfasilitasi di pekarangan rumah sehingga uang yang seharusnya digunakan untuk membeli barang tersebut dapat di
alihkan untuk membeli kebutuhan yang lainnya dan ditabung.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pendapatan keluarga; Kampung tematik; Kemiskinan
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics > 338 Production
300 Social sciences > 360 Social services; association > 362 Social welfare problems and services
600 Technology (Applied sciences) > 640 Home economics and family living
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1)
Depositing User: Fuad Hasyim
Date Deposited: 07 Apr 2020 04:48
Last Modified: 07 Apr 2020 04:48
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/11091

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics