Pengaruh good corporate governance dan risiko pembiayaan terhadap return on assets bank umum syariah tahun 2015-2018
Wibowo, Firman Adji (2020) Pengaruh good corporate governance dan risiko pembiayaan terhadap return on assets bank umum syariah tahun 2015-2018. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
NIM1505036043.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (1MB) | Preview
Abstract
Good Corporate Governance merupakan tata kelola perusahaan yang dinilai sebagai salah satu penilaian masyarakat dalam memutuskan untuk berinvestasi di suatu lembaga perusahaan. Indikator untuk menilai kualitas penerapan Good Corporate Governance dilihat dari Self Assesment setiap perusahaan yang diambil dari 11 kriteria yang berlaku secara keseluruhan. Kurang meratanya penerapan Good Corporate Governance pada perbankan syariah bisa menyebabkan timbulnya pembiayaan bermasalah. Hal ini akan memepengaruhi keuntungan pada suatu bank. Terlihat pada perhitungan produktivitasnya, jika pembiayaan bermasalah cukup tinggi, maka profitabilitasnya menjadi kecil.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana pengaruh GCG terhadap ROA, bagaimana pengaruh risiko pembiayaan terhadap ROA, dan bagaimana pengaruh GCG dan risiko pembiayaan terhadap ROA. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh good corporate governance dan risiko pembiayaan terhadap return on assets pada Bank Umum Syariah.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi dari penelitian ini adalah Bank Umum Syariah. Sampel data yang digunakan oleh penulis adalah Bank Muamalat Indonesia, Bank Syariah Mandiri, BRI Syariah, BNI Syariah, Bank Victoria Syariah, Bank Mega Syariah, BCA Syariah, dan Bank Panin Syariah, yang bersumber dari laporan tahunan atau annual report tahun 2015-2018. Metode yang digunakan adalah analisis regresi berganda dan uji hipotesis menggunakan uji t secara parsial, uji f secara simultan dan uji koefisiensi determinasi.
Hasil penelitian pengaruh good corporate governance dan risiko pembiayaan bank umum syariah secara simultan mempunyai pengaruh terhadap return on assets. Hasil uji koefisien menunjukkan bahwa variabel bebas good corporate governance dan risiko pembiayaan mempengaruhi variabel terikat return on assets sebesar 36,2% sedangkan 63,8% dijelaskan oleh faktor lain selain good corporate governance dan risiko pembiayaan. Secara parsial good corporate governance tidak berpengaruh terhadap return on assets, sedangkan risiko pembiayaan berpengaruh terhadap return on assets.
Good Corporate Governance merupakan tata kelola perusahaan yang dinilai sebagai salah satu penilaian masyarakat dalam memutuskan untuk berinvestasi di suatu lembaga perusahaan. Indikator untuk menilai kualitas penerapan Good Corporate Governance dilihat dari Self Assesment setiap perusahaan yang diambil dari 11 kriteria yang berlaku secara keseluruhan. Kurang meratanya penerapan Good Corporate Governance pada perbankan syariah bisa menyebabkan timbulnya pembiayaan bermasalah. Hal ini akan memepengaruhi keuntungan pada suatu bank. Terlihat pada perhitungan produktivitasnya, jika pembiayaan bermasalah cukup tinggi, maka profitabilitasnya menjadi kecil.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana pengaruh GCG terhadap ROA, bagaimana pengaruh risiko pembiayaan terhadap ROA, dan bagaimana pengaruh GCG dan risiko pembiayaan terhadap ROA. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh good corporate governance dan risiko pembiayaan terhadap return on assets pada Bank Umum Syariah.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi dari penelitian ini adalah Bank Umum Syariah. Sampel data yang digunakan oleh penulis adalah Bank Muamalat Indonesia, Bank Syariah Mandiri, BRI Syariah, BNI Syariah, Bank Victoria Syariah, Bank Mega Syariah, BCA Syariah, dan Bank Panin Syariah, yang bersumber dari laporan tahunan atau annual report tahun 2015-2018. Metode yang digunakan adalah analisis regresi berganda dan uji hipotesis menggunakan uji t secara parsial, uji f secara simultan dan uji koefisiensi determinasi.
Hasil penelitian pengaruh good corporate governance dan risiko pembiayaan bank umum syariah secara simultan mempunyai pengaruh terhadap return on assets. Hasil uji koefisien menunjukkan bahwa variabel bebas good corporate governance dan risiko pembiayaan mempengaruhi variabel terikat return on assets sebesar 36,2% sedangkan 63,8% dijelaskan oleh faktor lain selain good corporate governance dan risiko pembiayaan. Secara parsial good corporate governance tidak berpengaruh terhadap return on assets, sedangkan risiko pembiayaan berpengaruh terhadap return on assets.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Return On Assets (ROA); Pengembalian aset; Bank syariah; Good Corporate Governance; Risiko Pembiayaan |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics 300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.1 Bank dan perbankan |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 61206 - Perbankan Syariah (S1) |
Depositing User: | Ujang Azwar |
Date Deposited: | 07 Apr 2020 03:15 |
Last Modified: | 11 Jun 2021 07:07 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/11127 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year