Hubungan religiusitas dan locus of control remaja pelaku seksual pranikah: study kasus di Kecamatan Ngaliyan, Semarang

Handayani, Iqliya (2009) Hubungan religiusitas dan locus of control remaja pelaku seksual pranikah: study kasus di Kecamatan Ngaliyan, Semarang. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo.

[thumbnail of NIM_4104051_Skripsi_Lengkap]
Preview
Text (NIM_4104051_Skripsi_Lengkap)
4104051_Full Skripsi.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meneliti hubungan antara Religiusitas dengan Locus of control remaja pelaku seksual pranikah di kecamatan Ngaliyan.
Penelitian ini menggunakan subyek penelitian berjumlah 30 orang remaja pelaku seksual pranikah. Data ini diperoleh dari penyebaran angket dan diperkuat dengan hasil wawancara dari pihak Kantor Urusan Agama kecamatan Ngaliyan.
Para subyek penelitian diberikan 2 macam angket atau skala yaitu religiusitas dan skala locus of control. Analisis butir dilakukan dengan menggunakan SPSS for windows release 13.0, sedangkan data dianalisis dengan menggunakan produck moment dari Pearson kemudian di deskripsikan hasil analisis itu dengan deskriptif kualitatif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara religiusitas dengan locus of control remaja pelaku seksual pranikah dengan hasil rxy = -0,453 dan untuk N 30, p= 0,012 maka signifikan. Dengan demikian, dapat ditarik kesimpulan bahwa ada hubungan antara Religiusitas Remaja Dan Locus Of Control Remaja Pelaku Seksual Pranikah Di Kecamatan Ngaliyan. Bahwa semakin tinggi religiusitas, semakin internal locus of control remaja pelaku seksual pranikah dan sebaliknya semakin rendah religiusitas, semakin eksternal locus of control remaja pelaku seksual pranikah
Dari penelitian yang dilakukan oleh peneliti di kecamatan Ngaliyan menunjukkan bahwa ada hubungan negatif antara Religiusitas Remaja Dan ada hubungan positif Locus Of Control eksternal Remaja Pelaku Seksual Pranikah diterima. Bahwasannya perilaku remaja Kecamatan Ngaliyan sudah pada perilaku yang mengarah ke pergaulan yang bebas. Tingkat religiusitas mereka rendah dan locus of control remaja kecamatan Ngaliyan tergolong eksternal.
Penelitian ini menunjukkan bahwa ketaatan beragama (religiusitas ) mempunyai peran yang besar dalam pembentukan sikap dan perilaku seseorang apakan cenderung kearah eksternal atau kearah internal.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pergaulan Bebas; Perilaku Seksual; Remaja
Subjects: 100 Philosophy and psychology > 150 Psychology > 155 Differential and developmental psychology
200 Religion (Class here Comparative religion) > 205 Religious Ethics
300 Social sciences > 360 Social services; association > 363 Other social problems and services
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > 76236 - Tasawuf dan Psikoterapi
Depositing User: Ahlis Ahwan
Date Deposited: 02 Jul 2020 07:36
Last Modified: 02 Jul 2020 07:36
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/11450

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics