Studi analisis pengaruh musim panen tembakau terhadap tingginya kasus perceraian di Kecamatan Kedu Kabupaten Temanggung

Munawaroh, Siti (2008) Studi analisis pengaruh musim panen tembakau terhadap tingginya kasus perceraian di Kecamatan Kedu Kabupaten Temanggung. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo.

[thumbnail of Skripsi_2103243_Siti_Munawaroh]
Preview
Text (Skripsi_2103243_Siti_Munawaroh)
2103243_SITI_MUNAWAROH.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB) | Preview

Abstract

Sebagai seorang petani pendapatannya tergantung pada hasil panen. Pada saat panen tiba ada dua kemungkinan antara berhasil dan gagal. Ketika panen secara tidak langsung status sosial ekonomi mereka menjadi terangkat, apalagi jika hasil panen sedang baik, dengan begitu pendapatan mereka menjadi bertambah. Karena pendapatan bertambah mereka bisa melakukan segala sesuatu dengan mudah. Berbeda jika dalam kehidupan rumah tangga itu berpendapatan sedikit, mereka belum bisa memenuhi kebutuhan rumah tangganya dengan maksimal. Bagi seorang isteri yang menjalankan perekonomian dalam rumah tangga akan mengalami masalah apabila nafkah yang diberikan oleh suami belum mencukupi kebutuhan. Padahal isteri tidak bekerja dan sudah jelas tidak memiliki pendapatan, sehingga hal tersebut menjadi masalah bagi isteri. Biasanya isteri lebih menonjolkan sikap emosionalnya, kurang menonjol sikap rasionalnya, cepat marah, kurang tahan menderita mudah resah dan gelisah akhirnya perselisihan dan pertengkaran tidak dapat dihindarkan dan jalan yang ditempuh adalah perceraian.
Bentuk penelitian ini adalah penelitian deskriptif, yaitu penelitian yang tujuan utamanya untuk menerangkan kondisi apa adanya. Namun secara metodologis penelitian ini termasuk dalam lingkup penelitian lapangan (field research), yaitu penelitian yang dilakukan di kancah lapangan terjadinya gejala-gejala atau peristiwa. Metode pengumpulan datanya dengan observasi, intervieu dan dokumentasi, sedangkan analisanya dengan analisis deskriptif-kualitatif.
Setelah penulis mendapatkan data-data kemudian diolah dengan menggunakan metode deskriptif analitik, yaitu interpretasi terhadap isi yang dibuat dan disusun secara sistematis. Dalam analisis ini data yang diperoleh (berupa kata-kata, gambar) tidak dituangkan dalam bentuk bilangan atau angka statistik, melainkan tetap dalam bentuk kualitatif yang memiliki arti lebih daripada sekedar angka atau frekuensi. Dengan demikian, data yang telah terkumpul agar mudah ditarik kesimpulan data diolah dengan bentuk deskripsi analisis yaitu upaya menggambarkan atau melukiskan keadaan subyek atau obyek penelitian.
Hasil penelitian menunjukkan, bahwa perceraian yang terjadi di Kecamatan Kedu Kabupaten Temanggung terjadi karena tidak adanya tanggung jawab, tidak ada keharmonisan, gangguan pihak ketiga, cemburu dan poligami yang tidak sehat, adanya perselingkuhan, serta alasan ekonomi dan krisis akhlak. Musim panen di Kecamatan Kedu Kabupaten Temanggung dapat menjadi faktor penyebab bagi para pelaku perceraian yang berada dalam kondisi sosial ekonomi menengah ke bawah untuk mengurus perceraian mereka. Sementara itu kondisi sosial ekonomi para pelaku perceraian pasca panen di daerah Kecamatan Kedu Kabupaten Temanggung adalah terbagi menjadi tiga yaitu kondisi sosial ekonomi bawah, menengah dan atas. Sebagian besar kondisi sosial ekonomi para pelaku perceraian di daerah tersebut berada dalam lapisan menengah (45,45%) kemudian menempati urutan kedua yaitu lapisan atas (31,82%) dan terakhir adalah lapisan bawah (22,73%).

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Perceraian; Musim panen; Kedu, Temanggung
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.5 Islamic ethics, practice > 297.57 Religious experience, life, practice > 297.577 Marriage and family life
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > 74230 - Hukum Keluarga Islam (Ahwal al-Syakhsiyyah)
Depositing User: Miswan Miswan
Date Deposited: 01 Dec 2020 05:01
Last Modified: 01 Dec 2020 05:01
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/11781

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics