Analisis Hukum Islam terhadap jual beli ampas tahu untuk pakan ternak babi : studi lapangan di Dusun Tandang Kelurahan Jomblang Kecamatan Candisari Kota Semarang

Rif'an, Rif'an (2008) Analisis Hukum Islam terhadap jual beli ampas tahu untuk pakan ternak babi : studi lapangan di Dusun Tandang Kelurahan Jomblang Kecamatan Candisari Kota Semarang. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo.

[thumbnail of NIM_2101109_Skripsi_Lengkap]
Preview
Text (NIM_2101109_Skripsi_Lengkap)
2101109_Skripsi Lengkap.PDF - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (985kB) | Preview

Abstract

Jual beli dalam Islam merupakan sarana tolong menolong untuk memenuhi kebutuhan hidup. Sehingga manusia dapat menjalankan fungsinya sebagai makhluk sosial. Dalam jual beli Islam telah memberikan aturan-aturan yang jelas antara jual beli yang diperbolehkan dan yang dilarang.
Dalam penelitian ini penulis membahas terhadap praktek jual beli ampas tahu untuk pakan ternak babi yang terjadi di dusun Tandang kelurahan Jomblang kecamatan Candisari kota Semarang. Dalam praktek jual beli tersebut produsen tahu menjual ampas tahunya kepada pembeli yang merupakan para peternak babi. Ampas tahu oleh para pembeli selanjutnya dijadikan sebagai pakan ternak babi. Ini berarti secara tidak langsung penjual mendukung terhadap usaha peternakan babi Padahal dalam agama Islam telah melarang untuk memanfaatkan daging babi.
Adapun pokok permasalahan dalam skripsi ini adalah:
1. Bagaimana praktek jual beli ampas tahu untuk pakan ternak babi di Dusun Tandang Kel. Jomblang, Kec. Candisari, Kota Semarang.
2. Bagaimana tinjauan hukum Islam terhadap jual beli ampas tahu untuk pakan ternak babi di dusun Tandang Kel. Jomblang Kec. Candisari Kota Semarang.
Dalam pengumpulan data penulis menggunakan metode observasi, interview dan dokumentasi. Setelah data terkumpul kemudian penulis melakukan analisis data-data dengan menggunakan metode analisis deskriptif.
Dari hasil penelitian yang telah penulis lakukan, maka dapat disimpulkan bahwa jual beli tersebut sah karena telah memenuhi unsur-unsur dalam rukun dan syarat jual beli yang ditetapkan dalam hukum Islam. Namun disisi lain jual beli tersebut juga terlarang atau fasid. Hal ini dikarenakan pemanfaatan obyek dalam jual beli tersebut yaitu ampas tahu digunakan untuk hal yang dilarang oleh agama Islam yaitu sebagai pakan ternak babi. Dalam Islam pelarangan jual beli tersebut untuk mencegah kepada hal yang dilarang atau saddud dzari’ah.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Hukum islam; Jual beli; Ampas tahu; Pakan babi
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 204 Religious experiences, life, practice
200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.3 Islamic Worship / Ibadah > 297.39 Other Practices (Incl. Halal Food, Syirik, Munafiq)
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > 74234 - Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah)
Depositing User: Agus Wayan Yulianto
Date Deposited: 04 Dec 2020 06:32
Last Modified: 04 Dec 2020 06:32
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/11831

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics