Pengaruh dosis rhizobium serta macam pupuk NPK terhadap pertumbuhan tanaman kedelai (Glycine max (L.) Merrill) varietas anjasmoro

Manasikana, Arina (2019) Pengaruh dosis rhizobium serta macam pupuk NPK terhadap pertumbuhan tanaman kedelai (Glycine max (L.) Merrill) varietas anjasmoro. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.

[thumbnail of SKRIPSI_1508016021_ARINA_MANASIKANA]
Preview
Text (SKRIPSI_1508016021_ARINA_MANASIKANA)
SKRIPSI_1508016021_ARINA_MANASIKANA.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB) | Preview

Abstract

Upaya untuk meningkatkan pertumbuhan dan hasil tanaman kedelai dapat dilakukan melalui pemanfaatan teknologi budidaya, yaitu dengan pemberian perlakuan pupuk hayati seperti bakteri penambat N (nitrogen) yaitu Rhizobium. Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh dosis Rhizobium yang tepat dan macam pupuk NPK terhadap pertumbuhan tanaman kedelai (Glycine max) varietas Anjasmoro. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktorial dengan dua faktor dan tiga kali pengulangan. Faktor pertama yaitu inokulasi Rhizobium terdiri dari I0: Tanpa inokulum, I1: Inokulum rhizobium (5 g/kg benih), I2: Inokulum rhizobium (7 g/kg benih), I3: Inokulum rhizobium (9 g/kg benih). Faktor kedua adalah jenis pupuk NPK, yaitu P0: Tanpa pupuk, P1: pupuk NPK padat (0,8 gr/tanaman), P2: pupuk NPK cair. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dosis Rhizobium yang dapat mempengaruhi pertumbuhan kedelai yaitu dosis 9 gram/kg benih yang berpengaruh nyata terhadap jumlah daun dan warna daun, namun tidak berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman, jumlah cabang, jumlah nodul akar dan berat nodul akar. Pupuk NPK yang dapat mempengaruhi pertumbuhan kedelai adalah pupuk NPK cair, dan hanya berpengaruh nyata terhadap warna daun. Interaksi perlakuan inokulasi Rhizobium dan macam pupuk NPK berpengaruh nyata terhadap sebagian besar parameter, namun tidak berpengaruh nyata terhadap jumlah cabang dan berat nodul akar.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Dosis rhizobium; Pupuk NPK; Pertumbuhan; Kedelai; Glycine max (L.) Merrill; Varietas anjasmoro
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 580 Plants
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > 46201 - Biologi
Depositing User: Miswan Miswan
Date Deposited: 23 Mar 2021 03:30
Last Modified: 23 Mar 2021 03:30
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/12271

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics