Pengaruh Perhatian orang tua terhadap hasil belajar membaca Al-Qur'an mata pelajaran Qur'an hadist siswa kelas IX MTs N 2 Kota Semarang

Sari, Vita maylina (2019) Pengaruh Perhatian orang tua terhadap hasil belajar membaca Al-Qur'an mata pelajaran Qur'an hadist siswa kelas IX MTs N 2 Kota Semarang. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.

[thumbnail of skripsi_1503016072_Vita Maylina Sari]
Preview
Text (skripsi_1503016072_Vita Maylina Sari)
skripsi_1503016072_Vita Maylina Sari.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pemikiran dan keyakinan adanya peran orang tua yang sangat penting dalam keberhasilan pendidik anak. Penelitian ini mengambil fokus masalah: (1) Bagaimana tingkat perhatian orang tua terhadap belajar membaca al-Qur’an siswa kelas IX MTs N 2 Kota Semarang ? (2) Bagaimana tingkat hasil belajar membaca al-Qur’an pada mata pelajaran Al- Qur’an Hadist siswa kelas IX MTs N 2 Kota Semarang ? (3)Adakah pengaruh perhatian orang tua terhadap hasil belajar membaca al-Qur’an pada mata pelajaran Qur’an Hadist siswa kelas IX MTs N 2 Kota Semarang ?
Metode penelitian menggunakan penelitian kuantitatif, dengan teknik pengumpulan data kuesioner, wawancara, observasi, dan dokumentasi. Adapun analisis data menggunakan beberapa tahap yaitu tahap analisis deskriptif, uji persyaratan, uji hipotesis.
Hasil penelitian menunjukkan 1) Perhatian orang tua terhadap aktivitas belajar membaca al-Quran siswa kelas IX MTs N 2 Semarang Tahun Ajaran 2019/2020 termasuk dalam kategori baik dengan nilai rata-rata 90,29 berada pada interval 91-105. 2) Hasil belajar membaca al-Qur’an siswa kelas IX MTs N 2 Semarang Tahun Ajaran 2019/2020 termasuk dalam kategori cukup dengan nilai rata-rata 80,12 berada pada interval 80–81. 3) Ada pengaruh positif yang signifikan perhatian orang tua terhadap hasil belajar membaca al-Qur’an siswa kelas IX MTs N 2 Kota Semarang. Hal ini dibuktikan dengan hasil penghitungan Fhitung> F tabel (482,014 > 3,92), dan nilai probabilitas dari tabel yaitu sebesar 0.000 yang lebih kecil dari tingkat signifikansi 0.05 (0,000 < 0,05), maka menunjukkan angka yang signifikan. Dengan demikian dapat dinyatakan bahwa, semakin baik perhatian orang tua terhadap aktivitas belajar membaca al-Quran, maka semakin baik pula hasil belajar membaca al-Qur’an siswa.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Perhatian Orang Tua; Hasil Belajar; Membaca Al-Quran ; Pendidikan Agama Islam
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Marisatul Aminah
Date Deposited: 07 Apr 2021 03:59
Last Modified: 07 Apr 2021 03:59
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/12493

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics