Pendistribusian dana rumah singgah sedekah rombongan (RSSR) Semarang perspektif dakwah bil hal

Amalia, Dina Fitri (2020) Pendistribusian dana rumah singgah sedekah rombongan (RSSR) Semarang perspektif dakwah bil hal. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_DINA FITRI AMALIA_1601036108]
Preview
Text (SKRIPSI_DINA FITRI AMALIA_1601036108)
1601036108_Dina Fitri Amalia_LENGKAP Tugas Akhir - Hanif SMK Pelayaran.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Dakwah tidak harus diatas mimbar dan berorasi mana yang salah dan benar. Tindakan tersebut bisa berupa hal-hal sederhana seperti sedekah. Islam menganjurkan kepada umatnya agar gemar bersedekah, Gemar bersedekah adalah salah satu indikator kesalehan sosial-horizontal. Ia merupakan bentuk nyata dakwah bil hal yang menghasilkan bentuk kepedulian dan kepekaan social. Potensi yang dibangun dan dikembangkan dalam pembangunan dibidang sosial salah satunya adalah pendistribusian dana yang terorganisir dengan baik dan benar. Penelitian bertujuan untuk mengetahui Pendistribusian Dana Rumah Singgah Sedekah Rombongan (RSSR) yang ada di Semarang. Distribusi dana merupakan salah satu kegiatan yang berhubungan langsung dengan orang-orang yang kekurangan dalam hal finansial. Oleh karena itu, distribusi dana mempunyai peranan yang sangat besar. Jenis dan pendekatan penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Penelitian Kualitatif bertujuan untuk mendapatkan pemahaman yang sifatnya umum terhadap kenyataan sosial dari perspektif partisipan. Sumber data primer didapat dari Korwil, Staff Admin, Kurir , dan penerima sedekah RSSR Semarang, Sedangkan sumber data sekunder didapat dari tinjaun literature, dll yang diperoleh melalui objek penelitian. Teknik pengumpulan data yang digunakan antara lain observasi, wawancara dan dokumentasi di RSSR Semarang. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan terdiri dari tiga hal utama, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Dana dari pusat Yayasan yang sudah di distribusikan ke Rumah Singgah Sedekah Rombongan (RSSR) Semarang dan dana yang dari Sedekah Holics yang menyalurkan dana nya langsung ke RSSR Semarang, didistribusikan pada: 1. Uang Saku untuk pasien; 2. Kebutuhan Kebutuhan Rumah Singgah; 3. Kebutuhan Medis; 4. Biaya Operasional Ambulance milik Sedekah Rombongan Yang disebut MTSR (Mobil Tanggap Sedekah Rombongan). Sasaran/ target yang dikerucutkan oleh Rumah Singgah Sedekah Rombongan dalam pendistribusian dana nya adalah orang-orang fakir miskin maupun dhuafa yang tidak mampu dalam menjalani proses pengobatan. Sedekah Rombongan yang dilakukam di Rumah Singgah Sedekah Rombongan (RSSR) Semarang merupakan tindakan nyata dalam penyaluran dana sedekah dan hal tersebut memiliki kolerasi dengan prinsip dakwah bil hal, karena RSSR tersebut mampu mendorong dan menggerakan kemampuan masyarakat dalam memecahkan masalah, dalam bidang kesehatan dan ekonomi selain itu dapat memberikan manfaat bagi pembangunan masyarakat sekitarnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Dakwah; Media Dakwah; Rumah Singgah
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah
300 Social sciences > 360 Social services; association > 362 Social welfare problems and services
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70230 - Manajemen Dakwah (MD)
Depositing User: Umar Falahul Alam
Date Deposited: 05 Jun 2021 03:45
Last Modified: 05 Jun 2021 03:45
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/13012

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics