Konstruksi alat moon verificator dan tingkat akurasinya dalam rukyatul hilal

Fajrullah, Fajrullah (2020) Konstruksi alat moon verificator dan tingkat akurasinya dalam rukyatul hilal. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1602046095_Fajrullah]
Preview
Text (Skripsi_1602046095_Fajrullah)
1602046095_FAJRULLAH_FULL SKRIPSI.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Di era modern ini, proses Rukyatulhilal dapat dilakukan menggunakan instrumen-intstrumen yang akurat seperti teleskop robotik dan theodolite. Kedua alat ini yang paling sering digunakan oleh perukyatuntuk dapat melihat Hilal pada awal Bulan Hijriah. Namun, kedua alat ini memiliki harga yang cukup mahal dan memiliki beban yang cukup berat. Dalam hal ini, penulis memberikan trobosan dan inovasi baru,. Yaitu Moon Verificator, sebuah insturmen yang terdiri dari sistem elektornika. yang bisa digunakan dalam pengamatan Hilal. Biaya dalam perakitan Moon Verificator cukup murah dan memiliki berat yang cukup ringan yaitu 2.5 kg. Serta mikronkontroler yang digunakan pada Moon verificator yaitu Arduino, memiliki sifat open source. Yang bisa digunakan oleh semua orang dengan secara gratis.
Fokus permasalahan yang dikaji oleh penulis adalah 1). Bagaimana proses pembuatan Moon Verificator dengan output visual dan 2). Bagiamana akurasi Moon Verificator dengan output visual dalam rukaytulhilal?
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimental, yaitu jenis penelitian yang dilakukan dengan cara memanipulasi suatu objek penelitian serta adanya Kontrol. Dikarenakan Moon Verificator salah satu instrumen baru dalam rukyatulhilal. Dengan menggunakan metode ini akan sangat membantu penulis dalam melakukan penelitian ini. Disamping itu juga menerapkan kajian penelitian field research sebagai data pendukung untuk mengumpulkan data hasil observasi.
Penelitian ini menghasilkan dua temuan penting. Pertama proses pembuatan Moon Verificator menggunakan konsep physical computing yaitu sebuah konsep pembuatan sistem atau perangkat fisik dengan menggunakan software dan hardware yang memiliki sifat interaktif. Dan pengaplikasiannya dapat digunakan dalam desain alat atau projek yang menggunakan sensor dan mikrokontroler. Dalam hal ini, penulis menggunakan mikrokontroler Arduino Mega 2560. Kedua, Moon Verificator memiliki tingkat akurasi yang cukup akurat. Namun, posisi Bulan ketika dilihat pada teleskop Moon Verificator tidaklah berada di tengah (center) melainkan kadang berada pada bagian atas, bawah dan samping. Ini dikarenakan pembulatan data yang akan diinput ke dalam Moon Verificator dan motor servo yang digunakan hanya bisa berputar pada satuan derajat saja.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Moon verificator; Arduino; Rukyatul hilal; Physical computing
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.26 Islam and secular disciplines > 297.265 Islam and natural science (Incl. Islamic Astronomy/Ilmu Falak)
500 Natural sciences and mathematics > 520 Astronomy and allied sciences
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > 50202 - Ilmu Falak
Depositing User: Ana Afida
Date Deposited: 09 Jun 2021 07:13
Last Modified: 09 Jun 2021 07:13
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/13025

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics