Pendidikan holistik dalam pembelajaran Al Quran Hadis di SMP alam Planet Nufo (Nurul Furqon) Rembang
Setiartiarno, Nur Itsnaini Setianingrum (2020) Pendidikan holistik dalam pembelajaran Al Quran Hadis di SMP alam Planet Nufo (Nurul Furqon) Rembang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
1603016049_Nur Itsnaini S. S._Lengkap Tugas Akhir - Nur Itsnaini.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (3MB) | Preview
Abstract
: 1603016049
Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui proses pendidikan holistik dalam pembelajaran al-Quran Hadis dan problematika yang dihadapi dalam menerapkan al-Quran Hadis di SMP Alam Planet NUFO Rembang. Subyek penelitian ini adalah Kepala Sekolah, Guru al-Quran Hadis, dan peserta didik. Penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif dan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi.
Dari hasil penelitian yang diperoleh bahwa proses pelaksanaan pendidikan holistik dalam pembelajaran al-Quran Hadis di SMP Alam Planet NUFO Rembang, sekolah ini berbeda dengan sekolah lain, baik dari lingkungan sekolah, pendidik, sarana prasarana maupun sistem pembelajaran. Metode yang digunakan yaitu learning by doing, secara langsung mereka berinteraksi dengan alam. Namun, dalam menerapkan pendidikan holistik juga terdapat beberapa problem, baik dari faktor peserta didik, pendidik, sarana prasarana, lingkungan, alam, dan bahkan dana. Akan tetapi, meskipun terdapat beberapa problem, tidak melunturkan semangat belajar mereka, dari pihak sekolah selalu mengupayakan agar proses pembelajaran berjalan sebagaimana mestinya. Sistem pendidikan yang diterapkan di SMP Alam NUFO juga menerapkan sistem boarding yaitu dengan mengedepankan al-Quran. Dengan adanya hal tersebut, diharapkan mampu melahirkan generasi berakhlak al-Quran dengan kualitas sebagai muslim intelektual profesional dan menjadi rujukan dalam membangun terobosan baru di bidang pendidikan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Qur'an; Hadis |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Bahrul Ulumi |
Date Deposited: | 05 Jun 2021 04:01 |
Last Modified: | 03 Jul 2021 03:22 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/13028 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year