Politik masyarakat pesisir : studi partisipasi politik masyarakat nelayan Tambak Lorok Kelurahan Tanjung Mas Kota Semarang terhadap pemilihan presiden dan PEMILU legislatif DPRD Kota Semarang 2019

Sari, Ika Laras (2020) Politik masyarakat pesisir : studi partisipasi politik masyarakat nelayan Tambak Lorok Kelurahan Tanjung Mas Kota Semarang terhadap pemilihan presiden dan PEMILU legislatif DPRD Kota Semarang 2019. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_1606016043_IKA LARAS SARI]
Preview
Text (SKRIPSI_1606016043_IKA LARAS SARI)
1606016043_Ika Laras Sari_Full Skripsi - ILS(1).pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini membahas mengenai Politik Masyarakat Pesisir (Studi Partisipasi Masyarakat Nelayan Tambak Lorok Kelurahan Tanjung Mas Kota Semarang terhadap Pemilihan Presiden dan Pemilu Legislatif DPRD Kota Semarang 2019). Tujuan dari penelitian ini yaitu pertama, untuk mengetahui bentuk partisipasi politik masyarakat nelayan di Tambak Lorok terhadap Pemilihan Presiden dan Pemilu Legislatif DPRD Kota Semarang 2019. Kedua, untuk mengetahui motif partisipasi politik masyarakat nelayan di Tambak Lorok terhadap Pemilihan Presiden dan Pemilu Legislatif DPRD Kota Semarang 2019 dan ketiga, untuk mengetahui kaitan partisipasi masyarakat nelayan di Tambak Lorok dalam memilih antara Pemilihan Presiden dan Pemilu Legislatif DPRD Kota Semarang 2019.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan Fenomenologi. Pendekatan fenomenologi adalah penelitian yang mendeskripsikan mengenai pengalaman atau fenomena yang dialami oleh seseorang. Dalam fenomenologi pokok permasalahan, maka penelitian ini menggunakan teori partisipasi politik.
Hasil penelitian menggambarkan bahwa partisipasi politik masyarakat nelayan Tambak Lorok kelurahan Tanjung Mas Kota Semarang dalam Pemilihan Presiden dan Pemilu Legislatif DPRD Kota Semarang 2019 secara baik dan antusias, terdapat kampanye yang dilakukan oleh Komunitas unit bersama nelayan yang menjadi tim sukses salah satu calon legislatif. Motif partisipasi politik masyarakat nelayan Tambak Lorok secara umum adalah motif emosional afektif, masyarakat memilih berdasarkan gender, jenis kelamin. Dan terdapat motif rasional instrumental dengan adanya money politik pada pemilu legislatif 2019. Partisipasi politik diantara pemilihan presiden dan pemilu legislatif DPRD Kota Semarang 2019 di Tambak Lorok, tidak saling berkaitan dikarenakan masyarakat menyakini bahwasannya mereka memilih calon pemimpin berdasarkan dengan individu atau sosok yang memiliki bukti nyata, serta kontribusi untuk kesejahteraan masyarakat nelayan Tambak Lorok, bukan berdasarkan partai politiknya.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Masyarakat nelayan; Partisipasi politik; Motif partisipasi
Subjects: 300 Social sciences > 340 Law > 342 Constitutional and administrative law
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > 67201 - Ilmu Politik
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 19 Jun 2021 07:01
Last Modified: 19 Jun 2021 07:01
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/13062

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics