Pengaruh pengetahuan akuntansi, jiwa kewirausahaan, dan norma subyektif terhadap penggunaan informasi akuntansi dalam pengambilan keputusan investasi : studi kasus pada pelaku UMKM Kabupaten Gunungkidul
Pratiwi, Reza Adellya (2020) Pengaruh pengetahuan akuntansi, jiwa kewirausahaan, dan norma subyektif terhadap penggunaan informasi akuntansi dalam pengambilan keputusan investasi : studi kasus pada pelaku UMKM Kabupaten Gunungkidul. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
1605046089_REZA ADELLYA PRATIWI_Lengkap Tugas Akhir - Reza Adellya Pratiwi.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (2MB) | Preview
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) pengaruh pengetahuan akuntansi, (2) jiwa kewirausahaan, dan (3) norma subyektif terhadap penggunaan informasi akuntansi dalam pengambilan keputusan investasi pelaku UMKM Kabupaten Gunungkidul.
Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan teknik pengambilan sampel yaitu puposive sampling. Data yang didapat dalam penelitian ini kemudian diolah menggunakan program SPSS. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 20 Februari – 20 Maret 2020. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini merupakan pelaku UMKM Kabupaten Gunungkidul yang sudah menggunakan pencatatan akuntansi. Peneliti mengambil sampel sebanyak 60 responden.
Hasil penelitian ini menyatakan bahwa (1) pengetahuan akuntansi berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap penggunaan informasi akuntansi dalam pengambilan keputusan investasi pelaku UMKM Kabupaten Gunungkidul dengan nilai t hitung sebesar 2,326 > t tabel 0,67964 dan tingkat sig. 0,024. Hasil ini menunjukkan bahwa dengan pengetahuan akuntansi yang baik maka akan mendorong pelaku UMKM untuk menggunakan informasi akuntansi yang dimiliki untuk dijadikan sebagai alat analisis dalam pertimbangan pengambilan keputusan investasi yang dilakukan. (2) jiwa kewirausahaan berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap penggunaan informasi akuntansi dalam pengambilan keputusan investasi pelaku UMKM Kabupaten Gunungkidul dengan nilai t hitung sebesar 2,018 > t tabel 0,67964 dan tingkat sig. 0,049. Hasil ini menunjukkan bahwa semakin tinggi jiwa kewirausahaan yang dimiliki maka akan semakin mendorong pelaku UMKM untuk menggunakan informasi akuntansi dalam pengambilan keputusan investasi yang dilakukan dalam mengembangkan usaha yang dimiliki sebagai alat untuk mengetahui kondisi keuangan usahanya. (3) norma subyektif tidak berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap penggunaan informasi akuntansi dalam pengambilan keputusan investasi pelaku UMKM Kabupaten Gunungkidul dengan nilai t hitung sebesar 0,153 < t tabel 0,67964 dan tingkat sig. 0,879. Hasil ini menunjukkan bahwa penggunaan informasi akuntansi dalam pengambilan keputusan investasi hanya dapat diputuskan oleh pemilik dan manajer usaha tanpa adanya pengaruh dari pihak lain (eksternal).
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengetahuan; Akuntansi; Kewirausahaan; Norma subyektif; Investasi |
Subjects: | 300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.6 Investasi 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 657 Accounting |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 62202 - Akuntansi Syariah |
Depositing User: | Fahrurozi Fahrurozi |
Date Deposited: | 06 Sep 2021 05:01 |
Last Modified: | 06 Sep 2021 05:01 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/13229 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year