Pengaruh pendidikan di lingkungan keluarga dan pendidikan di lingkungan masyarakat terhadap kepribdian religius remaja muslim di Kelurahan Banjarturi, Kecamatan Warureja, Kabupaten Tegal

Oktaviani, Feti Amalia (2021) Pengaruh pendidikan di lingkungan keluarga dan pendidikan di lingkungan masyarakat terhadap kepribdian religius remaja muslim di Kelurahan Banjarturi, Kecamatan Warureja, Kabupaten Tegal. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1503016019_FETI AMALIA OKTAVIANI__LENGKAP TUGAS AKHIR] Text (Skripsi_1503016019_FETI AMALIA OKTAVIANI__LENGKAP TUGAS AKHIR)
FETI AMALIA OKTAVIANI_1503016019_LENGKAP TUGAS AKHIR - fetty 0ktavia11.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Skripsi ini membahas tentang Pengaruh pendidikan di lingkungan keluarga dan pendidikan di lingkungan masyarakat terhadap kepribadian religius remaja muslim di Kelurahan Banjarturi, Kecamatan Warureja, Kabupaten Tegal. Penelitian ini di latarbelakangi hilangnya kepribadian religius yang menjangkit sebagian generasi muda. Tujuan Penelitian ini adalah untuk menjawab permasalahan: (1) apakah terdapat pengaruh pendidikan di lingkungan keluarga terhadap kepribadian religius remaja muslim di Kelurahan Banjarturi, Kecamatan Warureja, Kabupaten Tegal. (2) apakah terdapat pengaruh pendidikan di lingkungan masyarakat terhadap kepribadian religius remaja muslim di Kelurahan Banjarturi, Kecamatan Warureja, Kabupaten Tegal. (3) apakah terdapat pengaruh pendidikan di lingkungan keluarga dan pendidikan di lingkungan masyarakat terhadap kepribadian religius remaja muslim di Kelurahan Banjarturi, Kecamatan Warureja, Kabupaten Tegal.
Penelitian ini termasuk jenis penelitian survei, yaitu penelitian yang mengambil sampel dari satu populasi. Sedangkan pendekatannya menggunakan pendekatan kuantitatif yang mengumpulkan data berupa angka untuk di olah dan dianalisis menjadi sebuah informasi. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik random sampling. Sedangkan teknik pengumpulan data menggunakan metode angket untuk menggali data tentang pendidikan di lingkungan keluarga (variabel X1), pendidikan di lingkungan mayarakat (variabel X2) dan kepribadian religius remaja muslim (variabel Y). Sedangakan data pendukungnya menggunakan dokumentasi. Semua data yang telah terkumpul diolah dan dianalisis dengan pendekatan kuantitatif dan analisis statistik inferensial, yaitu menggunakan teknik analisis korelasi product moment dan dilanjut analisis regresi linear sederhana dan analisis regresi linear berganda untuk menguji hipotesis yang telah diajukan.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) terdapat pengaruh positif pendidikan di lingkungan keluarga (X1) tergadap kepribadian religius remaja muslim (Y). Hasil perhitungan nilai sig < 0,05 (0,000 < 0,05) maka hipotesis I diterima. Nilai R2 sebesar 0,436 sehingga terdapat pengaruh sebesar 43,6 % hipotesis I diterima artinya pada penelitian ini meyakinkan bahwa pendidikan di lingkungan keluarga benar-benar berpengaruh terhadap kepribadian religius remaja muslim Di Kelurahan Banjarturi, Kecamatan Warureja, Kabupaten Tegal. (2) terdapat pengaruh positif pendidikan di lingkungan masyarakat (X2) terhadap kepribadian religius remaja muslim. Hasil penelitian nilai sig < 0,05 (0,000 < 0,05) maka hipotesis II diterima. Nilai R2 sebesar 0,528 sehingga terdapat 52,8 % Hipotesis II diterima artinya pada penelitian ini meyakinkan bahwa pendidikan di lingkungan masyarakat benar-benar bepengaruh terhadap kepribadian religius remaja muslim di Kelurahan Banjarturi, Kecamatan Warureja, Kabupaten Tegal. (3) terdapat pengaruh pendidikan di lingkungan keluarga (X1) dan pendidikan di lingkungan masyarakat (X2) terhadap kepribadian religius remaja muslim di Kelurahan Banjarturi, Kecamatan Warureja, Kabupaten Tegal. Persamaan regresinya adalah Ŷ = 8,330 + 0,221 + 0,479 + e dengan hasil Fhitung sebesar 31,675 > 3,19 artinya signifikan pada taraf 5%. Nilai R2 sebesar 0,574. sehingga terdapat pengaruh sebesar 57,4 % Hipotesis III diterima. Artinya dapat dikatakan bahwa pendidikan di lingkungan keluarga dan pendidikan di lingkungan masyarakat benar-benar mempengaruhi kepribadian religius remaja muslim di Kelurahan Banjarturi, Kecamatan Warureja Kabupaten Tegal.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pendidikan di lingkungan keluarga; Pendidikan di lingkungan masyarakat; Kepribadian religius remaja muslim; Regresi linear ganda
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.5 Islamic ethics, practice > 297.57 Religious experience, life, practice
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 11 Nov 2021 03:48
Last Modified: 11 Nov 2021 03:48
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/13640

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics