Pandangan ekonomi Islam terhadap jual beli melalui marketplace online Shopee
Chanifah, Naili Nur (2021) Pandangan ekonomi Islam terhadap jual beli melalui marketplace online Shopee. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
Skripsi_1705026136_Naili_Nur_Chanifah.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (2MB)
Abstract
Marketplace online Shopee adalah wadah belanja online yang lebih fokus pada kemudahan pengguna, aman, menyenangkan, serta praktis dengan mengintegrasikan platform sosial. Namun seiring perkembangan zaman yang semakin lama semakin modern justru dunia bisnis semakin cenderung mengabaikan etika. Faktanya, persaingan yang berkembang mengarah pada praktek-praktek yang bertentangan seperti penipuan, kebohongan, barang yang tidak sesuai. Hanya karena untuk mendapatkan keuntungan sebanyak-banyaknya. Dari latar belakang masalah tersebut, tujuan dalam penelitian ini adalah mengetahui bagaimana praktek jual beli dalam marketplace online Shopee dan jual beli melalui marketplace online Shopee menurut tinjauan etika bisnis Islam.
Dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitataif. Dengan jenis penelitian lapangan (field research). Sedangkan metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini adalah pengguna (penjual dan pembeli) pada marketplace online Shopee. Data penelitian dianalisis menggunakan teknik analisis data yang dilakukan melalui reduksi data, penyajian data, dan selanjutnya penarikan kesimpulan.
Dari hasil penelitian yang dilakukan di marketplace online Shopee dapat diketahui bahwa penerapan etika bisnis Islam masih belum maksimal. Hal ini, dapat dilihat dari masih ditemukan penjual dalam melakukan transaksi di marketplace online Shopee yang tidak jujur.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Jual beli; Marketplace online; Ekonomi Islam |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics 300 Social sciences > 380 Commerce, communications, transport > 381 Internal commerce (Domestic trade) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1) |
Depositing User: | Miswan Miswan |
Date Deposited: | 13 Nov 2021 03:46 |
Last Modified: | 13 Nov 2021 03:46 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/13683 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year