Mau’izhah hasanah melalui storytelling dalam program siaran “Assalamualaikum Sayang” di MNC TV

Farikhah, Tamzizatul (2020) Mau’izhah hasanah melalui storytelling dalam program siaran “Assalamualaikum Sayang” di MNC TV. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of 1501026040_Tamzizatul Farikhah_SKRIPSI LENGKAP] Text (1501026040_Tamzizatul Farikhah_SKRIPSI LENGKAP)
Tamzizatul Farikhah_1501026040_Lengkap Tugas Akhir.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (682kB)

Abstract

Pendidikan agama bagi anak dimaknai sebagai kegiatan dakwah yang esensinya mengajak amar ma’ruf nahi munkar. Dakwah melalui televisi dinilai masih penting, termasuk untuk kalangan anak-anak . Salah satu program acara bermuatan dakwah di MNC TV adalah “Assalamu’alaikum Sayang”. Metode dakwah yang digunakan yaitu mau’izhah hasanah melalui storytelling. Metode mau’izhah hasanah merupakan metode yang cara penyampaiaanya dengan menasihati yang baik dan halus, sehingga yang dinasihati menerima nasihat dengan baik dan mengikuti ajaran yang disampaikannya. Sedangkan storytelling merupakan proses menceritakan cerita kisah.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penyampaian mau’izah hasanah melalui storytelling dalam program siaran “Assalamu’alaikum Sayang di MNC TV”. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang menggunakan analisis deskriptif, yaitu mendeskripsikan data-data yang peneliti kumpulkan baik dari hasil observasi, maupun dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mau’izhah hasanah yang diterapkan oleh Oki Setiana Dewi sebagai host dalam acara “Assalamu’alaikum Sayang” pada umumnya telah sesuai dengan metode dakwah mau’izhah hasanah dalam teori yang dikemukakan Suparta dan Hefni. Storytelling yang digunakan untuk menyampaikan dakwahnya pun sesuai dengan jenis dalam teori Asfandiyar mengenai storytelling. Ada pun untuk proses, dan faktor penunjang dalam teori storytelling ini sesuai dengan teori Geisler.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Mau’izhah Hasanah; Storytelling; program acara; “Assalamualaikum Sayang”
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70233 - Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI)
Depositing User: Ana Afida
Date Deposited: 15 Nov 2021 08:54
Last Modified: 15 Nov 2021 08:54
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/13716

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics