Peran kiai dalam pembinaan akhlak Santri di Pondok Pesantren Al-Furqon Mranggen Demak
Adnani, Lulu Salsabyla (2021) Peran kiai dalam pembinaan akhlak Santri di Pondok Pesantren Al-Furqon Mranggen Demak. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
1703016086_LuluSalsabylaAdnani_FULL SKRIPSI - Lulu Salsabyla Adnani.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (1MB)
Abstract
Peran penting dalam pondok pesantren tidak terlepas dari fungsi tradisionalnya yaitu sebagai transmisi dan transfer ilmu-ilmu Islam, pemeliharaan tradisi Islam dan reproduksi ulama. Pesantren diharapkan mampu menjalankan fungsi tradisionalnya yaitu menjadi pusat pemberdayaan sosial, ekonomi, masyarakat, tetapi juga berperan menjadi pusat rehabilitasi sosial. Kiai memiliki peranan yang besar dalam upaya melakukan pembinaan akhlak terhadap santri didalam lembaga pesantren agar santri dapat istiqomah dalam mengaplikasikan akhlak terpuji. Penelitian ini bersifat penelitian lapangan jenis penelitian deskriptif kualitatif yang difokuskan pada objek dan subjek penelitian (kiai dan santri). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Peran Kiai dalam Pembinaan Akhlak Santri di Pondok Pesantren Al-Furqon Mranggen Demak. Pengumpulan data penulis menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dan analisis data melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasilnya adalah a). Kiai sebagai figur sentral berperan sebagai pemimpin, pengajar, pengasuh, dan Mubaligh, b). Metode yang digunakan kiai dalam membina akhlak santri yaitu metode keteladanan, pembiasaan, kedisiplinan, nasihat, pujian dan hukuman, kemandirian dan ibrah yang dapat membentuk akhlak santri menjadi lebih baik.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Peran; Kiai; Pembinaan akhlak santri; Pesantren |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Fahrurozi Fahrurozi |
Date Deposited: | 28 Nov 2021 02:08 |
Last Modified: | 28 Nov 2021 02:08 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/13833 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year