Implementasi baca Al-Qur’an dengan metode Kempekan di Pondok Pesantren Kempek Cirebon
Muqopie, Abdullah (2021) Implementasi baca Al-Qur’an dengan metode Kempekan di Pondok Pesantren Kempek Cirebon. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
1703016136_ Abdullah Muqopie _ Full Skripsi - Abdullah Muqopie.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (2MB)
Abstract
Pondok Pesantren sebagai pusat pendalaman ilmu-ilmu pengetahuan agama islam (tafaqquh fi al-din) yang bersumber dari literatur klasik, pondok pesantren tentunya memiliki metode dalam pembelajaran al-Qur’an. Metode baca al-Qur’an kempekan merupakan metode khusus yang digunakan di Pondok Pesantren Kempek Cirebon, bersanad pada imam Ashim bi Arriwayati Imam Hafsh. Pondok Pesantren Kempek proses pembelajaran menggunakan sistem talaqqi/musyafahah, cocogan, serta secara tahqiq artinya secara hati-hati dan berlebih-lebihan dalam melafalkan makhorijul huruf dalam proses pembelajarannya, serta menggunakan logat kempekan.
Kajian penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif dan pengumpulan datanya menggukan observasi partisipan. Dimana penulis melakukan wawancara, ikut serta terlibat dalam kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh subjek yang diteliti atau diamati, seolah-olah bagian dari mereka. penelitian ini bertujuan mengungkap lebih jelas mengenai metode al-Qur’an kempekan yang ada di Pondok Pesantren Kempek Cirebon. Kemudian menuangkannya dalam skripsi.
Pondok pesantren kempek dalam pelaksanaan metode al-qur’an kempekan pada dasarnya memiliki ciri yang melekat yaitu; Langgam Kempekan, tahqiq, waqof dan washol. Selain itu adanya peraktik tamrinul idaroh sebagai sarana pengetahuan tentang perbedaan qiro’ah Imam Ashim bi riwayat Imam Hafsh dan Imam Syu’bah. Hal-hal inilah yang menjadi ciri utama metode kempekan. Sistem pembelajaran yang digunakan ini menggunakan metode musyafahah, sorogan dan cocogan (mencocokan) sehingga akan mendapatkan ta’limul muta’alim hasil yang lebih baik.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Metode Kempekan Baca Al-Qur’an; Pondok Pesantren Kempek |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Fahrurozi Fahrurozi |
Date Deposited: | 27 Nov 2021 07:41 |
Last Modified: | 27 Nov 2021 07:41 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/13884 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year