Pengembangan buku petunjuk praktikum pembuatan terrarium sebagai media praktikum materi ekosistem kelas X MA Darul Ulum Semarang
Kurniasih, Nurul (2020) Pengembangan buku petunjuk praktikum pembuatan terrarium sebagai media praktikum materi ekosistem kelas X MA Darul Ulum Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
SKRIPSI_1503086063_NURUL KURNIASIH.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (2MB)
Abstract
Minat belajar peserta didik yang rendah dapat diketahui melalui sikap peserta didik yang mengantuk ketika proses pembelajaran berlangsung, selain itu juga disebabkan belum tersedianya buku petunjuk praktikum pada materi ekosistem, keterbatasan alat dan bahan laboratorium, serta belum terlaksananya kegiatan praktikum pada materi ekosistem kelas X di sekolah MA Darul Ulum Semarang. Penelitian ini bertujuan untuk menyusun buku petunjuk praktikum pembuatan terrarium dan mendeskripsikan kelayakan pengembangan buku petunjuk praktikum pembuatan terrarium sebagai media praktikum materi ekosistem kelas X MA Darul Ulum Semarang. Metode penelitian menggunakan pendekatan Research and Development (R&D) model pengembangan 4D yang termodifikasi menjadi 3D yaitu define, design dan develop. Subjek yang digunakan adalah peserta didik kelas XI IPA sebanyak 15 siswa dari jumlah populasi sebanyak 25 peserta didik MA Darul Ulum Semarang yang pernah mendapatkan materi ekosistem di kelas X. Hasil penelitian menunjukan penyusunan buku petunjuk praktikum pembuatan terrarium dilakukan dengan beberapa tahap, seperti pendahuluan yang meliputi analisis depan, analisis karakteristik peserta didik, analisis tugas, analisis konsep, dan analisis perumusan masalah. Perancangan buku petunjuk praktikum meliputi pemilihan format kriteria penulisan buku petunjuk praktukum serta pengembangan dilakukan dengan menyesuaikan tujuan dan kebutuhan peserta didik. Produk buku petunjuk praktikum pembuatan terrarium layak digunakan berdasarkan hasil validasi ahli, guru serta peserta didik. Persentase kelayakan ahli materi sebesar 71%, ahli media sebesar 76%, guru sebesar 87,91% serta peserta didik sebesar 78,26%. Hasil rata-rata persentase penilaian oleh ahli dan guru yaitu 78,30% dengan kategori layak. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh kesimpulan jika buku petunjuk praktikum pembuatan terrarium layak digunakan dalam kegiatan pembelajaran materi ekosistem.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Media pembelajaran; Buku petunjuk praktikum; Terrarium; Ekosistem |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran 500 Natural sciences and mathematics > 570 Biology > 575 Specific parts of and physiological systems in plants |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > 84205 - Pendidikan Biologi |
Depositing User: | Agus Wayan Yulianto |
Date Deposited: | 02 Dec 2021 02:55 |
Last Modified: | 02 Dec 2021 02:55 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/14069 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year