Bimbingan agama Islam dalam meningkatkan spiritualitas penyandang disabilitas mental di rumah pelayanan sosial disabilitas mental martani Cilacap

Tsaniyah, Yulina Mukaromah (2021) Bimbingan agama Islam dalam meningkatkan spiritualitas penyandang disabilitas mental di rumah pelayanan sosial disabilitas mental martani Cilacap. Undergraduate (S1) thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI WALISONGO.

[thumbnail of SKRIPSI_1501016031_Yulina_Mukaromah] Text (SKRIPSI_1501016031_Yulina_Mukaromah)
SKRIPSI_1501016031_Yulina_Mukaromah.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini membahas tentang Bimbingan Agama Islam dalam meningkatkan spiritualitas penerima manfaat di Rumah Pelayanan Sosial Disabilitas Mental Martani Cilacap. Kajian ini dilatar belakangi oleh kegiatan bimbingan agama Islam yang sangat diperlukan untuk meningkatkan spiritualitas penyandang disabilitas mental. Studi ini dimaksud untuk menjawab permasalahan: (1) Bagaimana Bimbingan Agama Islam dalam meningkatkan Spiritualitas penerima manfaat di Rumah Pelayanan Sosial Disabilitas Mental Martani Cilacap? (2) Bagaimana Kondisi Spiritualitas penerima manfaat di Rumah Pelayanan Sosial Disabilitas Mental Martani Cilacap?
Jenis Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Metode pengumpulan data menggunkan observasi, wawancara dan dokumentasi. Metode analisis data menggunakan model Miles dan Huberman yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan dengan model interaktif. Penelitian ini bertujuan untuk mendeksripsikan pelaksanaan bimbingan agama Islam dalam meningkatkan spiritualitas penerima manfaat serta mengetahui faktor yang mempengaruhi bimbingan agama Islam dalam meningkatkan spiritualitas penerima manfaat di Rumah Pelayanan Sosial Disabilitas Mental Martani Cilacap.
Dari penelitian ini ditemukan hasil berikut : Pelaksanaan bimbingan agama Islam pada penerima manfaat di Rumah Pelayanan Sosial Disabilitas Mental Martani Cilacap memiliki 2 landasan yang pertama landasan religius dan landasan psikologis. Bimbingan agama Islam pada penerima manfaat sangat variatif dilihat dari unsur-unsur bimbingan yaitu pembimbing, penerima manfaat, materi, bentuk-bentuk bimbingan, fungsi dan tujuan, metode dan media. Bimbingan ini dilaksanakan 1 (satu) minggu sekali pada hari Selasa dimulai pukul 08.30 sampai selesai oleh Ibu Titin Kusreni atau dibantu oleh petugas sosial lainnya yang sudah memiliki pengetahuan tentang ilmu jiwa dan kesehatan mental, sasaran penerima manfaat sebanyak 80 orang yang terdiri dari 52 orang laki-laki dan 28 orang perempuan dilaksanakan di Mushola. Materi bimbingan disesuaikan pada kondisi penerima manfaat dan diarahkan pada komponen-komponen bimbingan seperti norma agama, pelaksanaan ibadah, tauladan rasul dan ahlaq atau budi pekerti. Materi bimbingan agama lebih ditekankan pada penyadaran akan agama dengan melaksanakan kewajiban seperti sholat, dzikir, berdoa dan tingkahlaku perbuatan. Pelaksanaan bimbingan melalui bimbingan langsung dan tidak langsung bimbingan tidak langsung dikarenakan pandemik covid-19 dengan metode al hikmah dan mauidzah hasanah ditekankan pada ceramah, tanya jawab, serta ketelaudanan.
Kondisi spiritualitas penerima manfaat sebelum dan sesudah mengikuti bimbingan agama Islam mengalami banyak perbedaan secara signifikan dimana penerima manfaat memiliki probelm fisik, psikis, sosial dan agama setelah mengikuti bimbingan agama Islam penerima manfaat memiliki ketenangan batin, percaya diri, semangat, motivasi untuk berubah, keteguhan, bertanggung jawab dengan tugasnya, mampu beradaptasi dengan sekitar, dan kepercayaan akan Tuhan.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Bimbingan Agama Islam; Spiritualitas; Disabilitas mental
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.3 Islamic Worship / Ibadah > 297.37 Sermons and preaching
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI)
Depositing User: Poerwanto Pwt
Date Deposited: 13 Dec 2021 08:28
Last Modified: 13 Dec 2021 08:28
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/14193

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics