Pengembangan lembar kerja peserta didik (LKPD) bermuatan Islam berbasis STM (Sains Teknologi Masyarakat) pada materi hukum dasar kimia kelas X IPA di Man Demak
Mustofa, Imam (2021) Pengembangan lembar kerja peserta didik (LKPD) bermuatan Islam berbasis STM (Sains Teknologi Masyarakat) pada materi hukum dasar kimia kelas X IPA di Man Demak. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
Skripsi_1608076042_Imam Mustofa.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (7MB)
Abstract
¬Penelitian ini dilatar belakangi oleh implementasi muatan keislaman perbendaharaan soal dan tugas yang diberikan dalam kegiatan pembelajaran yang kurang di MAN Demak. Kaitan materi dengan sains teknologi dan fenomena yang ada di lingkungan sekitar atau masyarakat juga masih kurang, sebagaimana yang tercantum dalam Visi MAN Demak itu sendiri visi dan misi MAN Demak adalah Terwujudlah generasi yang berprestasi, terampil dalam teknologi dan berakhlak Islam.
Tujuan penelitian ini adalah menghasilkan LKPD pembelajaran kimia Bermuatan Islam Berbasis STM (Sains Teknologi Masyarakat) Pada Materi Hukum Dasar Kimia, serta untuk mengetahui kualitas LKPD yang dikembangkan. Penelitian pengembangan ini menggunakan jenis penelitian RnD (Research and Development) dengan model pengembangan 4D yang dikembangkan oleh Thiagarajan meliputi tahapan define, design, develop, dan disseminate. Tetapi pada penilitian ini hanya sampai pada tahap develop bagian Penilaian ahli (expert appraisal). Hasil uji kelayakan LKPD menggunakan uji validasi, menunjukkan bahwa LKPD dikategorikan sedang (cukup layak) oleh validator materi dan media dengan nilai koefisien Aiken’s V sebesar 0,7763.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD); Sains teknologi masyarakat; Hukum dasar kimia |
Subjects: | 500 Natural sciences and mathematics > 540 Chemistry and allied sciences |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > 84204 - Pendidikan Kimia |
Depositing User: | Hartono Hartono |
Date Deposited: | 23 Dec 2021 01:30 |
Last Modified: | 23 Dec 2021 01:30 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/14503 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year