Pengaruh pengetahuan promosi dan motivasi terhadap minat masyarakat menabung di bank syariah : studi kasus pada masyarakat Desa Kertomulyo

Khoerudin, Fahad (2021) Pengaruh pengetahuan promosi dan motivasi terhadap minat masyarakat menabung di bank syariah : studi kasus pada masyarakat Desa Kertomulyo. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1705036095_Fahad_Khoerudin] Text (Skripsi_1705036095_Fahad_Khoerudin)
Skripsi_1705036095_Fahad_Khoerudin.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pengetahuan, promosi dan motivasi terhadap minat masyarakat menabung di bank syariah pada masyarakat Desa Kertomulyo. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuatitatif. Penelitian ini terdiri atas empat variabel, tiga variabel bebas yaitu pengetahuan, promosi dan motivasi sedangkan variabel terikatnya yaitu minat menabung.
Populasi dalam penelitian adalah masyarakat Desa Kertomulyo Kec. Brangsong. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah dengan teknik purposive sampling. Berdasarakan rumus solvin jumlah sampel yang diperoleh adalah 100,dari populasi yang ada sebanyak 5.027 jiwa. Metode pengumpulan data dilakukan dengan angket atau kuesioner yang disebarkan kepada masyarakat desa kertomulyo. Penelitian ini menggunakan metode analisis linear berganda dengan terlebih dahulu dilakukan uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik (uji normalitas, uji heteroskedastisitas dan uji multikolonieritas), uji hipotesis ( uji keofisien determinasi R2, uji F dan uji T).
Berdasarkan hasil penelitian adalah : pengetahuan berpengaruh positif dan siqnifikan terhadap minat masyarakat menabung di bank Syariah, dengan nilai siqnifikan 0,000 < 0,1 nilai thitung = 7,882 dan nilai koefisien regresi sebesar 0,593%. promosi berpengaruh positif dan siqnifikan terhadap minat masyarakat menabung di bank Syariah, dengan nilai siqnifikan 0,000 < 0,1 nilai thitung = 5,315 dan nilai koefisien regresi sebesar 0,611%. motivasi berpengaruh positif dan siqnifikan terhadap minat masyarakat menabung di bank Syariah, dengan nilai siqnifikan 0,007 < 0,1 nilai thitung = 2,736 dan nilai dan nilai koefisien regresi sebesar 0,222%. Pengetahuan, promosi dan motivasi secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap minat masyarakat menabung di bank syariah dengan nilai Fhitung > Ftabel yaitu 84,472 > 2,14 dan koefisien determinasi (R Square ) sebesar 71,7% sisanya yaitu 28,3% yang dijelaskan oleh variabel lain diluar model penelitian ini.

ABSTRACT:
The purpose of this study was to determine the influence of knowledge, promotion and motivation on people's interest in saving at Islamic banks in the Kertomulyo Village community. This type of research is a quantitative research. This study consists of four variables, three independent variables, namely knowledge, promotion and motivation, while the dependent variable is interest in saving.
The population in this study were the people of Kertomulyo Village, Kec. Brangsong. The sampling technique in this study was purposive sampling technique. Based on the Solvin formula, the number of samples obtained is 100, of the existing population of 5.027 people. The data collection method was carried out by means of a questionnaire or questionnaire distributed to the Kertomulyo village community. This study uses multiple linear analysis methods by first using the validity test, reliability test, classical assumption test (normality test, heteroscedasticity test and multicolonierity test), hypothesis testing (determination efficiency test R2, F test and T test).
Based on the research results are: knowledge has a positive and significant effect on people's interest in saving in Islamic banks, with a significant value of 0.000 <0.1, the value of tcount = 7.882 and the regression coefficient value of 0.593%. Promotion has a positive and significant effect on people's interest in saving in Islamic banks, with a significant value of 0.000 <0.1, the value of tcount = 5.315 and the value of the regression coefficient of 0.611%. motivation has a positive and significant effect on people's interest in saving in Islamic banks, with a significance value of 0.007 <0.1, the value of tcount = 2.736 and the value and value of the regression coefficient of 0.222%. Knowledge, promotion and motivation together have a significant effect on people's interest in saving in Islamic banks with the value of Fcount> Ftable, namely 84.472> 2.14 and the coefficient of determination (R Square) of 71.7%, the remaining 28.3% which is explained by other variables outside this research model.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Minat menabung; Pengetahuan; Promosi; Motivasi; Bank syariah
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics
300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.1 Bank dan perbankan
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 61206 - Perbankan Syariah (S1)
Depositing User: Miswan Miswan
Date Deposited: 14 Dec 2021 10:02
Last Modified: 14 Dec 2021 10:02
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/14672

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics