Pengaruh intensitas pendampingan guru dan perhatian orang tua terhadap pemahaman materi siswa: studi pembelajaran alidah akhlak secara daring di MIN 2 Grobogan
Anshori, Fuad (2021) Pengaruh intensitas pendampingan guru dan perhatian orang tua terhadap pemahaman materi siswa: studi pembelajaran alidah akhlak secara daring di MIN 2 Grobogan. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
1903018027_Fuad Ansori_Full Tesis - Fuad Anshori.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (560kB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan membuktikan pengaruh Intensitas Pendampingan yang diberikan guru dan perhatian orang tua terhadap Pemahaman materi akidah akhlak siswa Madrasah Ibtidaiyah. Pertanyaan utama diajukan dalam penelitian ini adalah (1) adakah pengaruh Intensitas Pendampingan guru terhadap Pemahaman materi siswa?, (2) adakah pengaruh perhatian orang tua terhadap Pemahaman materi siswa?, (3) Adakah pengharuh Intensitas Pendampingan guru dan perhatian orang tua terhadap Pemahaman materi siswa. Permasalahan tersebut dibahas melalui studi lapangan di MIN 2 Grobogan. Responden penelitian ini adalah 147 siswa kelas 4 dan 5 MIN 2 Grobogan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif (angket, tes). Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) ada pengaruh positif dan signifikan Intensitas Pendampingan guru terhadap pemahaman siswa tentang materi, dibuktikan thit > ttabel = 8,526 > 1,960. 2) Ada pengaruh positif dan signifikan perhatian orang tua terhadap pemahaman siswa tentang materi, dibuktikan thit > ttabel = 5,240 > 1,960. 3) Ada pengaruh positif dan signifikan Intensitas Pendampingan guru dan perhatian orang tua terhadap pemahaman siswa tentang materi, dibuktikan Fhit > Ftabel = 289,167>3,06.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Intensitas pendampingan guru; Perhatian orang tua; Pemahaman materi siswa |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.4 Bimbingan dan penyuluhan siswa, Bimbingan dan penyuluhan sekolah |
Divisions: | Program Pascasarjana > Program Master (S2) > 86108 - Pendidikan Agama Islam (S2) |
Depositing User: | Ika Purwanti |
Date Deposited: | 18 Dec 2021 07:22 |
Last Modified: | 18 Dec 2021 07:22 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/14856 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year