Analisis pengumpulan zakat profesi di NU-Care Lazisnu Wilayah Jawa Tengah

Hakim, Mohammad Luqman (2020) Analisis pengumpulan zakat profesi di NU-Care Lazisnu Wilayah Jawa Tengah. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_1505026149_MOHAMMAD_LUQMAN_HAKIM] Text (SKRIPSI_1505026149_MOHAMMAD_LUQMAN_HAKIM)
1505026149_MOHAMMAD LUQMAN HAKIM_FULL SKRIPSI - Raden Luqmantoro(1).pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Zakat merupakan bentuk ibadah yang berkaitan dengan perekonomian masyarakat. Dalam islam, salah satu bentuk upaya dalam pemberantasan kemiskinan yaitu dengan zakat. Maka dari itu untuk bisa mewujudkan hal tersebut, maka di butuhkan pengelolaan zakat yang amanah, transparan dan profesional. Zakat profesi merupakan istilah baru yang muncul setelah era Nabi Muhammad SAW dan belum dikenal secara luas oleh masyarakat. Banyak ulama yang membahas tentang zakat profesi. Karena di zaman sekarang, zakat profesi sangat banyak di temui. Zakat profesi diatur dalam UU No.38 tahun 1999 tentang pengelolaan zakat. Pengelolaan zakat merupakan sebuah sistem total yang mengalir dengan mekanisme pengelolaan dana, serta melakukan tata kelola kelembagaan serta program-program pendayagunaan zakat. Pengelolaan berarti kegiatan yang meliputi perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengawasan. Salah satu lembaga zakat yang melakukan pengelolaan dana zakat adalah Lembaga NU-CARE LAZISNU Wilayah Jawa Tengah.
Penelitian ini bertujuan menjelaskan bagaimana pengumpulan zakat profesi pada Lembaga NU-CARE LAZISNU Wilayah Jawa Tengah. Penelitian ini menggunakan Penelitian deskriptif kualitatif. Metode yang digunakan dekriptif yaitu penelitian yang menggambarkan atau melukiskan objek penelitian berdasarkan fakta-fakta yang tampak atau sebagaimana adanya kemudian dianalisis dan ditarik kesimpulan. Data primer diperoleh dari melalui hasil wawancara dengan pengurus Lembaga NU-CARE LAZISNU Wilayah Jawa Tengah. Sedangkan data sekunder penelitian ini diperoleh dari hasil kepustakaan yang berkaitan dengan penelitian ini.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pengumpulan zakat profesi di Lembaga NU-CARE LAZISNU Jawa Tengah sudah berjalan meskipun masih ada beberapa faktor yang masih perlu di perhatikan dalam pengumpulannya. NU-CARE LAZISNU Wilayah Jawa Tengah mengunakan beberapa strategi: 1) Jemput Donasi 2) Trnsfer 3) Auto Debet 4) Voucher 5) E-Money. Dengan adanya strategi yang dirancang bertujuan bisa membantu dalam menjalankan pengumpulan zakat profesi yang sesuai dengan target yang di harapkan. Meliputi mulai dari obyek sasaran yang akan dituju sampai target yang akan di capai dalam satu tahun yang akan datang

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pengumpulan; Zakat profesi; NU-Care
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.5 Islamic ethics, practice > 297.54 Zakat (Wakaf, Hibah, Infak, Sedekah, dll.)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1)
Depositing User: Wati Rimayanti
Date Deposited: 19 Feb 2022 06:28
Last Modified: 19 Feb 2022 06:28
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/15179

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics