Pengaruh persepsi terhadap iklan dengan keputusan pembelian secara online : studi pada mahasiswa pengguna Shopee di Ungaran

Fadllillah, Ahmad Safiq (2021) Pengaruh persepsi terhadap iklan dengan keputusan pembelian secara online : studi pada mahasiswa pengguna Shopee di Ungaran. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_1507016040_AHMAD_SAFIQ_FADLLILLAH] Text (SKRIPSI_1507016040_AHMAD_SAFIQ_FADLLILLAH)
1507016040_Ahmad Safiq Fadllillah_Lengkap Tugas Akhir - Ahmad Safiq Fadllillah.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (936kB)

Abstract

Perkembangan internet menimbulkan terjadinya perubahan dalam transaksi jual beli dan media pemasaran. Individu yang aktif menggunakan jaringan internet akan sangat dekat dengan online shop dan mudah menemukan iklan. Keputusan pembelian dipengaruhi oleh faktor psikologis seperti persepsi. Faktor persepsi terhadap iklan digunakan sebagai pertimbangan pengambilan keputusan apakah akan membeli suatu produk atau tidak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh persepsi terhadap iklan dengan keputusan pembelian online pada mahasiswa pengguna Shopee di Ungaran.
Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, dengan instrumen pengumpulan data berupa skala persepsi terhadap iklan dan skala keputusan pembelian. Teknik penentuan sampel menggunakan purposive sampling. Adapun yang menjadi responden berjumlah 100 orang dengan kriteria mahasiswa yang beralamat di Ungaran, pernah melihat iklan Shopee dan pernah melakukan pembelian via Shopee. Metode analisis dalam penelitian ini menggunakan teknik regresi linier sederhana dengan bantuan SPSS 22.0.
Hasil penelitian ini menunjukkan nilai signifikansi 0,000 < 0,05 dan nilai thitung 5,223 > ttabel 1,987, berarti hipotesis diterima dengan perolehan R square sebesar 0,218 yang berarti bahwa ada pengaruh variabel persepsi terhadap iklan pada mahasiswa sebesar 21,8% sedangkan 78,2% dipengaruhi oleh faktor lain.
Berdasarkan hasil penelitian yang sudah dilakukan dapat disimpulkan bahwa persepsi terhadap iklan mampu mempengaruhi keputusan pembelian online via Shopee. Individu dengan persepsi iklan yang tinggi mampu melakukan keputusan pembelian

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Persepsi; Iklan; Keputusan pembelian; Market place; Jual-beli online; Mahasiswa
Subjects: 100 Philosophy and psychology > 150 Psychology > 152 Perception, movement, emotions, drives
600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management > 658.8 Marketing management (pemasaran, distribusi)
Divisions: Fakultas Psikologi dan Kesehatan > 73201 - Psikologi
Depositing User: Wati Rimayanti
Date Deposited: 26 Feb 2022 07:07
Last Modified: 26 Feb 2022 07:07
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/15267

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics