Respons masyarakat Kauman Desa Wijirejo Pandak Bantul Yogyakarta terhadap pelurusan arah kiblat Masjid Sabilurrosyad

Mahmudah, Yumna Nur (2021) Respons masyarakat Kauman Desa Wijirejo Pandak Bantul Yogyakarta terhadap pelurusan arah kiblat Masjid Sabilurrosyad. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_1602046024_YUMNA NUR MAHMUDAH.pdf] Text
SKRIPSI_1602046024_YUMNA NUR MAHMUDAH.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Masjid Sabilurrosyad merupakan salah satu simbol eksistensi peradaban Islam di Kampung Kauman Desa Wijirejo Pandak Bantul Yogyakarta, masjid yang yang telah ada sejak abad 16 ini dibangun langsung oleh seorang wali yang bernama Panembahan Bodho atau akrab dipanggil dengan Raden Trenggono. Permasalahan yang muncul pada saat ini tentang pengukuran ulang arah kiblat di Masjid Sabilurroyad, ada yang menerima ada pula yang menolak, serta tetap mempertahankan arah kiblatnya sesuai dengan awal pembangunan Masjid Sabilurrosyad. Dari kontroversi inilah penulis tertarik untuk meneliti tentang respons masyarakat terhadap pelurusan ulang arah kiblat Masjid Sabilurrosyad, berdasarkan latar belakang tersebut penulis merumuskan 2 (dua) rumusan masalah. 1) Bagaimana responss atau tanggapan masyarakat Kauman Desa Wijirejo Pandak Bantul Yogyakarta terhadap pelurusan arah kiblat di Masjid Sabilurrosyad. 2) Bagaimana argumen dari responss masyarakat (pro/ kontra/ absen) terhadap pelurusan arah kiblat Masjid Sabilurrosyad.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan fokus kajian lapangan (field research), penulis melakukan penelitian mengulas pandangan masyarakat tentang arah kiblat dengan objek Masjid Sabilurrosyad Kauman Wijirejo Pandak Bantul Yogyakarta. Data primer yang digunakan adalah hasil wawancara dan observasi lapangan secara langsung di Masjid Sabilurrosyad Kauman Wijirejo Pandak Bantul Yogyakarta. Data sekunder diperoleh dari berbagai tulisan yang tercantum di buku sejarah masjid tersebut dan dokumen yang terkait dengan Masjid Sabilurrosyad Kauman Wijirejo Pandak Bantul Yogyakarta. Data yang telah diperoleh kemudian dianalisis. Pendekatan Astronomi digunakan untuk mengetahui dan mengkaji akurasi dari metode-metode yang digunakan dalam penetapan arah kiblat Masjid Sabilurrosyad Kauman Wijirejo Pandak Bantul Yogyakarta.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa adanya beberapa kelompok dalam masyarakat Kauman dalam pelurusan arah kiblat; 1) Respons dari masyarakat Kauman terhadap pelurusan arah kiblat terbagi menjadi 3 kelompok yakni, kelompok yang mendukung pelurusan sebanyak 30% dari jumlah warga, 10% menolak, dan 60% absen atau tidak berpendapat. 2) setiap kelompok memiliki argumennya masing-masing diantaranya; a) Kelompok yang setuju dengan pelurusan ulang arah kiblat Masjid Sabilurrosyad, kelompok ini mendapat dukungan dari tokoh agama di Kampung Kauman Desa Wijirejo sesuai dengan anjuran pemerintah pada fatwa MUI no.5 tahun 2010 tentang arah kiblat. Mereka sadar akan pentingnya menghadap kiblat ketika menjalankan salat. b) Kelompok yang menolak pelurusan arah kiblat, kelompok ini melakukan penolakan dengan argumen bahwa pelurusan arah kiblat kembali dari arah kiblat yang pertama (yang ditentukan langsung oleh Panembahan Bodho) akan merusak citra kewalian pada Panembahan Bodho, dan masyarakat akan melupakan jasa Panembahan Bodho dengan mengubah-ubah apa yang telah Beliau tetapkan langsung. c) Kelompok yang absen (tidak berpendapat), kelompok ini memilih untuk tidak memberikan pendapat dengan alasan menghindari adanya perpecahan karena pelurusan arah kiblat tersebut. Kelompok yang absen ini segan untuk tidak mengikuti ketetapan pelurusan arah kiblat ulang oleh tokoh agama, namun mereka juga takut akan merusak citra kewalian Panembahan Bodho jika mengikuti pelurusan arah kiblat. Secara astronomi arah kiblat merupakan arah terdekat dari seseorang menuju Ka’bah, yang dapat dibuktikan menggunakan rumus segitiga bola (Spherical Trigonometry) dan dipadukan dengan alat-alat canggih yang telah ada saat ini.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Arah kiblat; Respons masyarakat; Pelurusan
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.26 Islam and secular disciplines > 297.265 Islam and natural science (Incl. Islamic Astronomy/Ilmu Falak)
300 Social sciences > 302 Social interaction > 302.2 Komunikasi
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > 50202 - Ilmu Falak
Depositing User: Annisa Rizki Safitri
Date Deposited: 06 Apr 2022 01:19
Last Modified: 06 Apr 2022 01:19
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/15722

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics