Respon pemirsa terhadap kanal YouTube Baim Paula yang memiliki nilai dakwah bil hal
Sari, Siti Novia Arumana (2021) Respon pemirsa terhadap kanal YouTube Baim Paula yang memiliki nilai dakwah bil hal. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
1401026148_Siti Novia Arumana Sari_Skripsi Lengkap.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (3MB)
Abstract
Pemanfaatan internet memiliki peran yang sangat penting dalam setiap hal, oleh karena itu umat manusia tidak perlu menghindari internet, sebab bila internet tidak dimanfaatkan dengan baik, maka umat Islam sendiri yang akan rugi. Sedangkan di era sekarang ini, Youtube merupakan salah satu media yang ada di dalam internet yang sedang eksis, baik dalam dunia hiburan, ajang pencarian informasi, maupun dalam dunia dakwah. Banyak sekali konten kreator dengan ide kreatifnya telah memanfaatkan Youtube untuk menyebarkan dakwah. Di Indonesia sendiri sebagian besar masyarakatnya sudah melek akan media sosial. Maka dari itu, berdakwah dengan Youtube sangatlah penting dilakukan untuk menyebarkan kebaikan- kebaikan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang menghasilkan data deskriptif. Teknik pengumpulan data berupa observasi dan dokumentasi. Data yang dibutuhkan berupa data primer yang didapat langsung dari pengamatan terhadap beberapa konten pada kanal Youtube Baim Paula yang memiliki nilai dakwah bil hal, serta data sekunder berupa data pendukung yang peneliti dapatkan pada respon yang telah disampaikan oleh viewers (pemirsa) pada tayangan tertentu yang ada pada kanal Youtube Baim Paula. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya respon terhadap video yang sedang diteliti, respon tersebut dapat dilihat berdasarkan perbandingan jumlah like dan dislike yang mana terdapat perbandingan yang sangat signifikan terhadap jumlah like dan dislike pada setiap video. Sedangkan respon berdasarkan komentar dapat berupa respon positif maupun respon negatif. Respon positif berupa respon konfirmasi sebagaimana tulisan yang ada pada kolom komentar banyak yang mengungkapkan perasaan positif berupa pujian (pada konten maupun pada Baim Wong), terdapat pula respon meminta keterangan, kapan video selanjutnya akan dipublikasikan, dan ada yang berupa support terhadap kelanjutan video maupun kepada Baim Wong untuk terus melakukan kebaikan. Respon negatif berupa respon diskonfirmasi, di dalam kolom komentar pada tayangan Baim Wong terdapat komentar dari pemirsa yang mana komentar tersebut tidak selaras dengan tayangan yang sedang ditonton, namun komentar juga tidak ditujukan pada Baim Wong. Dengan hasil penelitian ini, peneliti berharap dapat memberikan informasi dan masukan bagi masyarakat agar lebih mempertimbangkan tontonan yang akan dilihat, bukan hanya yang bersifat hiburan saja tapi memilih tontonan yang lebih memberikan manfaat.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Dakwah; Dakwil Bil Hal; Media Dakwah |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah 300 Social sciences > 302 Social interaction > 302.2 Komunikasi > 302.23 Media komunikasi, Media massa |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70233 - Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) |
Depositing User: | Umar Falahul Alam |
Date Deposited: | 25 Jun 2022 06:20 |
Last Modified: | 25 Jun 2022 06:20 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/16301 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year