Analisis peran media sosial dan marketplace dalam meningkatkan penjualan produk Gifa Store dalam perspektif ekonomi Islam

Widyaningrum, Prisma Devi (2021) Analisis peran media sosial dan marketplace dalam meningkatkan penjualan produk Gifa Store dalam perspektif ekonomi Islam. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_1705026131_PRISMA_DEVI_W] Text (SKRIPSI_1705026131_PRISMA_DEVI_W)
SKRIPSI_1705026131_PRISMA_DEVI_W.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Perkembangan teknologi semakin mempengaruhi system kerja semua bidang kehidupan manusia salah satunya kegiatan ekonomi sehingga muncul adanya istilah ekonomi digital. Termasuk di dalamnya adalah kegiatan jual beli yang memanfaatkan teknologi dalam bentuk media sosial dan marketplace. Persaingan pasar akhirnya tidak hanya bersifat tatap muka saja, namun setiap penjual di hadapkan dengan tantangan untuk menguasai teknologi supaya dapat memperluas ekspansi pasar. Kemudahan yang ditawarkan melalui teknologi mendorong konsumen untuk memilih berbelanja online dibanding belanja offline. Dalam penelitian ini penulis bertujuan untuk memaparkan pemanfaatan media sosial dan marketplace oleh Gifa Store untuk meningkatkan penjualan melalui pemasaran atau kegiatan jual beli secara online.
Pada penulisan ini jenis penelitian yang digunakan adalah studi kasus dengan pendekatan kualitatif. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan mengumpulkan data menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi. Sedangkan sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan data sekunder. Sumber data primer diperoleh langsung dari pemilik usaha Gifa Store. Sementara untuk sumber data sekunder diperoleh dari buku, jurnal yang berhubungan dengan peran media soaial, marketplace, bauran pemasaran, karakteristik syariah dalam strategi pemasaran syariah.
Hasil penelitian menunjukan bahwa peran dari media sosial dan marketplace yang dimanfaatkan oleh Gifa store yaitu sebagai sarana untuk membentuk identitas sebuah produk, sarana promosi, sarana riset dan sarana komunikasi. Dalam praktiknya sebagai sarana promosi, Gifa Store telah menggunakan strategi E-Marketing yang terkenal dengan 7p. Ditinjau dari prespektif etika bisnis Islam dan karakteristik pemasaran Syariah, berdasarkan hasil analisis penulis maka bisnis Gifa Store telah sesuai dengan prinsip ekonomi Islam.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Penjualan produk; Media sosial; Marketplace; Ekonomi Islam
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics
600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management > 658.8 Marketing management (pemasaran, distribusi)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1)
Depositing User: Miswan Miswan
Date Deposited: 02 Aug 2022 01:31
Last Modified: 02 Aug 2022 01:31
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/16498

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics