Efektivitas hipno religi untuk meningkatkan religiusitas pada pasien rehabilitasi napza di PRS Ma’unatul Mubarok Sayung Demak
Wijaya, Andhika Maulana (2021) Efektivitas hipno religi untuk meningkatkan religiusitas pada pasien rehabilitasi napza di PRS Ma’unatul Mubarok Sayung Demak. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
Tesis_1800018022_Andhika_Maulana_Wijaya.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (1MB)
Abstract
Hipno Religi merupakan salah satu cabang Hipnoterapi yang berfokus pada penyembuhan dua dimensi dalam diri manusia, yaitu dimensi Psikis dan Dimensi spiritual. Sehingga dalam proses terapinya akan banyak menggunakan pendekatan keagamaan dalam membantu klien untuk bangkit dari masalahnya melalui proses hipnosis. Terapi dengan pendekatan agama juga telah digunakan di Panti Rehabilitasi Sosial (PRS) Ma’unatul Mubarok Sayung Demak. PRS Ma’unatul Mubarok menggunakan tehnik penyembuhan holistik yang fokus pada penyembuhan fisik serta ruhani dengan pendekatan keagamaan seperti terapi dzikir, terapi herbal, terapi pijat syaraf serta terapi mandi malam dan vokasional.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat efektifitas hipno religi untuk meningkatkan religiusitas pecandu Napza di PRS Ma’unatul Mubarok Sayung Demak.
Penelitian ini menggunakan metode Eksperimental dengan sajian kuantitatif statistik dalam bentuk diagram dan disertai dengan penjelasan deskriptif dari setiap kenaikan maupun penurunan yang terjadi.
Hasil dari penelitian ini adalah terdapat perubahan kenaikan grafik tingkat religiusitas yang menunjukkan bahwa efek dari terapi hipno religi cukup efektif dalam meningkatkan religiusitas pasien Napza.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Hipno religi; Religiusitas; Pasien; Rehabilitasi napza |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.4 Sufism 300 Social sciences > 360 Social services; association > 363 Other social problems and services |
Divisions: | Program Pascasarjana > Program Master (S2) > 76103 - Ilmu Agama Islam (S2) |
Depositing User: | Miswan Miswan |
Date Deposited: | 09 Sep 2022 06:33 |
Last Modified: | 09 Sep 2022 06:33 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/16784 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year