Komunikasi transendental tradisi macanan dalam perspektif Mulla Sadra : studi di Desa Kisik Kecamatan Bungah Kabupaten Gresik
Jammah, Salimatul (2021) Komunikasi transendental tradisi macanan dalam perspektif Mulla Sadra : studi di Desa Kisik Kecamatan Bungah Kabupaten Gresik. Undergraduate (S1) thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI WALISONGO.
1704016042_Salimatul Jammah_Lengkap Tugas Akhir - 88-Salimatul Jammah.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (1MB)
Abstract
Skripsi ini berjudul “Komunikasi Transendental Tradisi Macanan dalam Perspektif Mulla Sadra (Studi di Desa Kisik Kecamatan Bungah Kabupaten Gresik)”. Permasalahan yang akan dibahas dalam skripsi ini meliputi: (1) Bagaimana proses berlangsungnya kesenian Macanan di Desa Kisik Kecamatan Bungah Kabupaten Gresik? (2) Bagaimana perspektif Mulla Sadra terhadap komunikasi transendental yang ada dalam kesenian Macanan di Desa Kisik Kecamatan Bungah Kabupaten Gresik?. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian lapangan (field research). Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Dalam hal ini peneliti menggunakan metode analisis deskriptif yang mengacu pada teori al-Hikmah al-Muta’liyah (Theosophy Transendental) Mulla Sadra dengan tujuan memperoleh gambaran yang jelas terhadap komunikasi transendental yang terdapat pada kesenian Macanan di Desa Kisik. Hasil penelitian sebagai berikut: (1) Kesenian Macanan dalam masyarakat Kisik merupakan sebuah tradisi bercorak religius terbalut syair dan kesenian mistik. (2) Komunikasi dalam kesenian Macanan merupakan wujud komunikasi teologis atau komunikasi transendental antara Tuhan dengan makhluk-Nya. Pengalaman spiritual kesenian Macanan dalam perspektif Mulla Sadra merupakan Safar min al-khalq ila al-Haq atau perjalanan makhluk menuju Tuhan, berupa kesadaran terhadap misteri terdalam dari Wujud (existence) atau terdapat ada dalam kemurniannya yang azali dan kesadaran terhadap Wujud yang Universal.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Macanan; Komunikasi transendental; Mulla sadra |
Subjects: | 300 Social sciences > 360 Social services; association > 367 General clubs |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > 76237 - Aqidah Filsafat Islam |
Depositing User: | Fahrurozi Fahrurozi |
Date Deposited: | 17 Sep 2022 04:15 |
Last Modified: | 17 Sep 2022 04:15 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/16837 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year