Pendampingan perempuan kasus kekerasan dalam rumah tangga(KDRT) dengan pendekatan konseling dan bimbingan rohani Islam perspektif gender di P2TP2A kabupaten Jepara

Muftiya, Risa (2022) Pendampingan perempuan kasus kekerasan dalam rumah tangga(KDRT) dengan pendekatan konseling dan bimbingan rohani Islam perspektif gender di P2TP2A kabupaten Jepara. Undergraduate (S1) thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI WALISONGO.

[thumbnail of Skripsi_1704046039_Risa Muftiya_Lengkap] Text (Skripsi_1704046039_Risa Muftiya_Lengkap)
1704046039_Risa Muftiya_Lengkap Tugas Akhir - 90- Risa Muftiya.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Tindakan kekerasan terhadap perempuan yang terjadi dalam lingkup rumah tangga di Indonesia seakan tidak pernah berhenti terjadi, dengan maraknya berita yang beredar dikalangan masyarakat cukup mengkhawatirkan. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan apa saja jenis KDRT yang ditangani dan bagaimana proses pendampingan perempuan korban KDRT dengan pendekatan konseling dan bimbingan rohani Islam perspektif gender di P2TP2A Kab. Jepara. Informan dalam penelitian ini adalah tim P2TP2A Kab. Jepara dan penyintas KDRT yang mendapatkan pendampingan. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Dan metode pengumpulan data yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi.
Dari hasil penelitian dapat diketahui bahwa : 1) Jenis-jenis KDRT yang mendapatkan pendampingan oleh P2TP2A Kab. Jepara yaitu kekerasan fisik, kekerasan psikologis, kekerasan seksual, dan kekerasan ekonomi. 2). Proses pendampingan perempuan korban kasus KDRT dengan mekanisme yaitu korban datang dan membuat aduan. Korban akan mendapatkan layanan sesuai dengan kebutuhan dan jenis KDRT yang dialami. Kemudian, proses pendampingan berupa konseling dan bimbingan rohani Islam dilakukan secara berkala dengan tujuan untuk memberikan penguatan kepada korban dan untuk membangun kembali rasa percaya dirinya.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT); Konseling; Bimbingan rohani Islam; Gender
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.26 Islam and secular disciplines > 297.261 Islam and philosophy
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > 76236 - Tasawuf dan Psikoterapi
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 26 Sep 2022 02:53
Last Modified: 26 Sep 2022 02:53
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/16905

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics