Strategi pemasaran produk MBA PARAS (Murabahah Pembiayaan Anggota Rumah Sehat) di KSPPS BMT Al Hikmah Ungaran

Zahroh, Annis Satu (2021) Strategi pemasaran produk MBA PARAS (Murabahah Pembiayaan Anggota Rumah Sehat) di KSPPS BMT Al Hikmah Ungaran. Undergraduate (S1) thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI WALISONGO.

[thumbnail of Tugas Akhir_1805015020_Annis Satu Zahroh_Lengkap] Text (Tugas Akhir_1805015020_Annis Satu Zahroh_Lengkap)
1805015020_Annis Satu Zahroh_Lengkap Tugas Akhir - annis satu zahroh.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (910kB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh fenomena saat ini dimana perkembangan industri perbankan sangat signifikan. Dari pesatnya perkembangan terseut tidak dapat dipungkiri semakin ketatnya persaigan anatar perusahaan untuk memperoleh nasabah ataupun anggotanya. Dalam usaha memperoleh nasabah atau anggota tentunya harus ada strategi dalam pemasaran produk atau pengenalan produk untuk menarik calon nasabah atau anggota.Salah satu produk yang dipasarkan oleh KSPPS BMT Al Hikmah Ungaran yaitu MBA PARAS (Murabahah Pembiayaan Anggota Rumah Sehat). Prosedur akad dan syarat-syarat dalam produk ini cukup mudah, sehingga calon anggota tidak merasa kesulitan dalam mengajukan pembiayaan ini. Dalam segmentasi diketahui target pasar untuk pembiayaan MBA PARAS yaitu masyarakat menengah kebawah, pasangan yang baru menikah terkhusus yang belum memiliki rumah.
Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu bagaimana prosedur pengajuan MBA PARAS (muranahah pembiayaan anggota rumah sehat) di KSPPS BMT Al Hikmah Ungran dan bagaimana strategi pemasaran MBA PARAS (murabahah pembiayaan anggota rumah sehat) di KSPPS BMT Al Hikmah Ungaran. Penelitian ini bertipe penelitian lapangan (field research) dengan menjadikan data lapangan sebagai acuan utama. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode kualitatif. Data yang yang diperoleh bersumber dari data primer dimana peneliti melakukan observasi, wawancara, dan dokumentasi di KSPPS BMT Al Hikmah.
Hasil dari penelitian ini yaitu strategi pemasaran sangat penting dilakukan oleh KSPPS BMT Al Hikmah karena dengan adanya strategi pemasaran memungkinkan KSPPS BMT Al Hikmah akan lebih efisien dalam pemasaranya. Selain itu juga pemasaran yang menerapkan strategi diharapkan akan lebih tepat sasaran dan mendapat timbal balik baik dari calon anggota.Dari ini diketahui bahwa strategi promotion mix yang meliputi advertising, personal selling, publitas, promosi penjualan yang diterapkan di KSPPS BMT Al Hikmah Ungaran dapat meningkatkan jumlah penjualan produknya sehingga KSPPS BMT Al Hikmah akan dapat mengetahui tingkat kepuasan konsumen. Strategi pemasaran yang ditekannkan digunakan KSPPS BMT Al Hikmah Ungaran yaitu pesonal selling atau pemasaran langsung dengan sistem door to door.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Strategi pemasaran; MBA PARAS (Murabahah Pembiayaan Anggota Rumah Sehat); KSPPS BMT Al Hikmah; Murabahah
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 61406 - Perbankan Syariah (D3)
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 27 Sep 2022 08:39
Last Modified: 27 Sep 2022 08:39
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/16930

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics