Pesan birrul walidain dalam film pendek 2 Wanita 1 Cinta karya Daqu Movie
Faizah, Rif’atul (2022) Pesan birrul walidain dalam film pendek 2 Wanita 1 Cinta karya Daqu Movie. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
Skripsi_1501026097_RIF_ATUL_FAIZAH.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (1MB)
Abstract
Daqu Movie sebagai rumah produksi dengan komunitas “Film Maker Muslim” telah memproduksi 1 film layar lebar, 48 judul film pendek dan 9 judul web series yang mengangkat tema ajaran agama Islam. Beberapa diantaranya mengangkat tema tentang sedekah. Dakwah merupakan suatu amalan mengajak kepada kebaikan dan melarang kepada keburukan. Birrul Walidain menjadi salah satu perintah di dalam dakwah itu sendiri. Daqu Movie menghadirkan film pendek tentang Birrul Walidain sebagai sarana untuk mengajak penonton agar selalu berbuat kebaikan salah satunya dengan berbuat baik kepada orangtua atau Birrul Walidain. Peneliti ingin meneliti film pendek karya Daqu Movie yaitu film 2 Wanita 1 Cinta. Rumusan masalah yang penulis ambil “Apa pesan Birrul Walidain dalam film pendek 2 Wanita 1 Cinta karya Daqu Movie?”
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kandungan pesan dakwah tentang Birrul Walidain serta teknik penyampaian dalam film pendek 2 Wanita 1 Cinta karya Daqu Movie. Jenis penelitian ini kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik analisis yang digunakan yaitu analisis isi (content analysis) menurut Krippendorf. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah dokumentasi film pendek 2 Wanita 1 Cinta yang diunggah oleh akun channel youtube Film Maker Muslim melalui situs www.youtube.com.
Hasil penelitian menunjukkan terdapat 4 indikator pesan dakwah tentang Birrul Walidain yaitu menjaga kehormatan orangtua, Tidak memanggil orangtua dengan namanya, lebih mengutamakan orangtua daripada diri sendiri dalam perkara duniawi, dan bersikap baik dan sayang kepada orangtua. Dan teknik penyampaian pesan yang ditinjau dari segi audio yaitu dialog dan musik (efek suara dan ilstrasi musik) serta dari segi visualnya yaitu adegan, setting (lokasi, waktu dan suasana), dan teknik pengambilan gambar.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pesan dakwah; Birrul walidain; Film pendek |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah 700 The arts > 790 Recreational and performing arts > 791 Public performances |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70233 - Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) |
Depositing User: | Alifia Fara Azzahra |
Date Deposited: | 29 Sep 2022 07:40 |
Last Modified: | 29 Sep 2022 07:40 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/16974 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year