Bimbingan pranikah bagi Capersit (Calon Istri Prajurit TNI AD) di Yonif Mekanis Raider 412/BES/6/2 Kostrad Kabupaten Purworejo

Purnomo, Yudha Wahyu (2022) Bimbingan pranikah bagi Capersit (Calon Istri Prajurit TNI AD) di Yonif Mekanis Raider 412/BES/6/2 Kostrad Kabupaten Purworejo. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1701016140_Yudha_Wahyu_Purnomo] Text (Skripsi_1701016140_Yudha_Wahyu_Purnomo)
Skripsi_1701016140_Yudha_Wahyu_Purnomo.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Bimbingan pranikah merupakan suatu proses pemberian bantuan atau nasehat yang diberikan konselor kepada para peserta bimbingan pranikah sebelum melaksanakan pernikahan. Terkait pelaksanaan kegiatan bimbingan pranikah disatuan Yonif Mekanis Raider 412/BES/6/2 Kostrad kegiatan ini sangatlah penting dalam menunjang tugas-tugas sebagai anggota TNI AD, sehingga setiap anggota TNI dikehendaki disiplin yang berat dalam mengemban tugasnya sehingga seorang TNI harus ditunjang pula dari faktor keluarga yaitu kehidupan suami istri yang harmonis sehingga diharapkan tidak terganggu oleh masalah rumah tangga dan dapat membantu konsentrasi anggota TNI dalam melaksanakan tugasnya. Penelitian ini didasari oleh proses pelaksanaan bimbingan pranikah bagi calon istri prajurit dilingkup Yonif Mekanis Raider 412/BES/6/2 Kostrad. Pentingnya memahami profesi sebagai pendamping abdi negara khususnya prajurit TNI AD dalam mendampingi setiap tugas-tugasnya menjadi salah satu landasan yang penting bagi satuan Yonif Mekanis Raider 412/BES/6/2 Kostrad dalam melaksanakan kegiatan Bimbingan Pranikah bagi Capersit (Calon istri prajurit TNI AD).
Jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dan pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan fenomenalogi yaitu penelitian yang menitik beratkan pada pengalaman hidup manusia. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses pelaksanaan kegiatan bimbingan pranikah bagi capersit (calon istri prajurit TNI AD) di Yonif Mekanis Raider 412/BES/6/2 Kostrad adalah sebagai berikut, pertama pelaksanaan bimbingan dilaksanakan sesuai dengan aturan masing-masing satuan, melawati beberapa administrasi yang perlu dipenuhi oleh masing-masing calon pengantin, dan juga syarat-syarat prosedural yang wajib dilewati oleh para calon pengantin. Memakai atribut sesuai aturan kesatuan, Pemberian materi yang dilakukan oleh rohaniawan, dengan materi-materi yang sudah dipersiapkan, membawa berkas-berkas yang yang sudah dipersiapkan sebelumnya. Kemudian pihak rohaniawan meneliti apakah ada tidaknnya hal yang menghalangi perkawinan. Barulah para peserta bimbingan mendapatkan SIN (surat izin nikah). Dalam pelaksanaan bimbingan pra nikah tentunya tidak lepas dari materi yang disampaikan rohaniawan mulai dari materi materi-materi pernikahan, kehidupan keprajuritan, adab suami istri, hak dan kewajiban suami istri, sifat-sifat istri yang holeh dan tidak boleh dinikahi, kehidupan keagamaan. Metode bimbingan pra nikah, pelaksanaan bimbingan pra nikah menggunakan metode bimbingan kelompok dan bimbingan individu.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Bimbingan pranikah; Capersit; Calon Istri Prajurit TNI AD
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.5 Islamic ethics, practice > 297.57 Religious experience, life, practice > 297.577 Marriage and family life
200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI)
Depositing User: Putri Ayu Novita
Date Deposited: 03 Oct 2022 08:59
Last Modified: 03 Oct 2022 08:59
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/17051

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics