Pengelolaan perpustakaan dalam meningkatkan minat baca siswa MA N 2 Wonosobo

Khadhiroh, Khadhiroh (2022) Pengelolaan perpustakaan dalam meningkatkan minat baca siswa MA N 2 Wonosobo. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1503036069_Khadhiroh] Text (Skripsi_1503036069_Khadhiroh)
Skripsi_1503036069_Khadhiroh.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Pengelolaan perpustakaan dalam peningkatan minat baca siswa merupakan suatu program penting yang harus dilaksanakan oleh kepala perpustakaan dalam pengelolaan untuk meningkatkan minat baca siswa. Faktanya masih banyak sekolah yang kurang memperhatikan pengelolaan perpustakaan. Oleh karena itu pengelolaan perpustakaan yang baik sangat mempengaruhi minat baca siswa. Sebagaimana perpustakaan adalah tempat membaca buku-buku dan memperluas pengetahuan serta memperdalam pengetahuan yang diperlukan dalam pelaksanaan perpustakaan.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengelolaan perpustakaan sekolah di MAN 2 Wonosobo dan untuk mengetahui strategi yang di lakukan dalam meningkatkan minat baca siswa di MA N 2 Wonosobo.
Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan metode metode penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini adalah kepala sekolah, kepala perpustakaan dan staf perpustakaan. Teknik pengumpulan data penelitian ini adalah menggunakan observasi, dokumentasi, wawancara.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengelolaan perpustakaan MA N 2 Wonosobo sudah berjalan dengan baik walaupun buku-buku dan kebutuhan yang ada diperpustakakan belum mencukupi tetapi pengelolaan akan tetap dijalankan. Strategi meningkatkan minat baca siswa MA N 2 Wonosobo dengan melakukan cara seperti memberikan reward setiap tahun bagi siswa yang sering berkunjung dan meminjam di perpustakaan, melakukan penataan buku dengan display book, mengadakan jam wajib belajar di perpustakaan dan mengadakan promosi perpustakaan.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pengelolaan; Manajemen; Perpustakaan; Minat baca; Siswa; Madrasah Aliyah
Subjects: 000 Computer science, information, general works > 020 Library and information sciences > 025 Library operations
000 Computer science, information, general works > 020 Library and information sciences > 028 Reading, use of other information media
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86231 - Manajemen Pendidikan Islam (Kependidikan Islam)
Depositing User: Putri Ayu Novita
Date Deposited: 05 Oct 2022 08:59
Last Modified: 05 Oct 2022 08:59
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/17094

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics