Pengaruh reward dan kepuasan terhadap loyalitas anggota: studi kasus pada anggota KPRI Guyub Rukun Banjarmangu, Banjarnegara

Novianti, Asih (2022) Pengaruh reward dan kepuasan terhadap loyalitas anggota: studi kasus pada anggota KPRI Guyub Rukun Banjarmangu, Banjarnegara. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1505026011_ASIH_NOVIANTI] Text (Skripsi_1505026011_ASIH_NOVIANTI)
Skripsi_1505026011_ASIH_NOVIANTI.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Loyalitas Anggota merupakan hal yang sangat penting bagi perusahaan. Karena hal tersebut berkaitan dengan produk yang diberikan oleh perusaahan kepada anggota serta kepuasan dalam melayani anggota. Pentingnya mengetahui tingkat loyalitas aggota terhadap suatu produk atau jasa karena dapat dijadikan sebuah parameter untuk membuat produk selanjutnya maupun meningkatkan kualitas yang telah ada. Adanya loyalitas anggota tak lepas dari kepuasan dari pelayanan yang diberikan oleh perusahaan dan juga reward kepada para anggota. Adanya reward diharapkan mampu meningkatkan loyalitas anggota terhadap koperasi. Selain itu juga diharapkan mampu menarik anggota baru lainnya untuk ikut andil dalam koperasi tersebut. Tujuan adanya penelitian ini adalah mengetahui keterkaitan antara dua variabel yaitu reward dan kepuasan layanan terhadap loyalitas anggota dengan mengambil objek penelitian yaitu KPRI Guyub Rukun Banjarmangu Banjarnegara. Pada penelitian ini memakai pendekatan kuantitatif dengan pengumpulan data melalui kuesioner. Sedangkan untuk tekhnik analisis penelitian ini menggunakan tekhnik deskriptif serta tekhnik analisis berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Reward mempunyai pengaruh positif signifikan terhadap Loyalitas Anggota. (2) Kepuasan Layanan mempunyai pengaruh positif signifikan terhadap Loyalitas Anggota. (3) Reward dan Kepuasan Layanan secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Loyalitas Anggota.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Reward; Kepuasan; Layanan; Loyalitas Anggoto
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1)
Depositing User: Chantika Khoirunnisaa
Date Deposited: 03 Oct 2022 07:34
Last Modified: 03 Oct 2022 07:39
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/17104

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics