Analisis literasi petani kopi tentang zakat di Kota Pagar Alam
Pratama, Sidik (2022) Analisis literasi petani kopi tentang zakat di Kota Pagar Alam. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
Skripsi_1805026030_Sidik_Pratama.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (1MB)
Abstract
Kopi merupakan hasil bumi yang wajib dikeluarkan zakatnya. Kota Pagar Alam merupakan salah satu Kota yang mayoritas penduduknya berprofesi sebagai petani kopi dengan hasil panen yang cukup melimpah. Potensi zakat kopi yang tinggi belum bisa direalisasikan dikarenakan beberapa faktor diantaranya adalah tingkat literasi yang masih rendah. Penelitian ini ingin mengetahui tingkat literasi petani kopi tentang zakat di Kota Pagar Alam.
Metode penelitian yang digunakan merupakan penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif. Penelitian ini menggunakan sumber data primer dan sumber data sekunder. Sumber data primer didapat dari proses wawancara, observasi, kuesioner yang dilakukan peneliti kepada petani kopi dan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Pagar Alam.
Hasil dari penelitian ini adalah tingkat literasi zakat petani kopi di Kota Pagar Alam berdasarakan Indeks Literasi Zakat (ILZ) pengetahuan dasar zakat dengan 20 indikator yang diujikan memperoleh skor sebesar 72. Dengan nilai tersebut tingkat literasi petani kopi di Kota Pagar Alam digolongkan kategori menengah menurut standar Indeks Literasi Zakat (ILZ).
ABSTRACT:
Coffee is a product of the earth that must be paid zakat. Pagar Alam City is one of the cities where the majority of the population works as coffee farmers with quite abundant harvests. The high potential of coffee zakat has not been realized due to several factors including the low literacy level. This study wanted to determine the literacy level of coffee farmers in Pagar Alam City.
The research method used is field research with a qualitative approach. This study uses primary data sources and secondary data sources. Sources of primary data obtained from interviews, observations, questionnaires conducted by researchers to coffee farmers and the National Amil Zakat Agency (BAZNAS) Pagar Alam City.
The results of this study are the zakat literacy level of coffee farmers in Pagar Alam City based on the Zakat Literacy Index (ILZ) basic knowledge of zakat with 20 tested indicators obtaining a score of 72. With this value the literacy level of coffee farmers in Pagar Alam City is classified in the middle category according to the standard. Zakat Literacy Index (ILZ).
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Petani Kopi; Literasi zakat; BAZNAS; Pagar Alam |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.5 Islamic ethics, practice > 297.54 Zakat (Wakaf, Hibah, Infak, Sedekah, dll.) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1) |
Depositing User: | Chantika Khoirunnisaa |
Date Deposited: | 14 Oct 2022 09:17 |
Last Modified: | 14 Oct 2022 09:17 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/17285 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year