Pengaruh intensitas penggunaan game online terhadap kedisplinan ibadah sholat lima waktu siswa SMP Negeri 44
Mabruri, Rizza Andi (2022) Pengaruh intensitas penggunaan game online terhadap kedisplinan ibadah sholat lima waktu siswa SMP Negeri 44. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
Skripsi__1603016150_Rizza_Andi_Mabruri.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (3MB)
Abstract
Penelitian ini membahas tentang Pengaruh Intensitas Penggunaan Game Online terhadap Kedisplinan Ibadah Sholat Lima Waktu Siswa SMP Negeri 44 Semarang. Dilatarbelakangi oleh maraknya game online khususnya game smartphone atau sering juga disebut game mobile online dikalangan anak remaja zaman sekarang, sehingga hal ini dikhawatirkan dapat mempengaruhi kedisiplinan shalat lima waktu yang hukumnya wajib bagi umat islam.
Agar penelitian tidak mengalami perluasan masalah, maka penulis membatasi masalah pada game yang diteliti adalah game online tipe aplikasi (Game Online Berbasis file offline Installer) yang hanya bisa di mainkan di smartphone atau sering di sebut game mobile online. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research), dengan jenis penelitian kuantitatif asosiatif. Teknik yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis regresi sederhana dengan satu variabel independen dan satu variabel dependen. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik Sampling Purposive dengan mengambil responden yang beragama islam sebesar 75 dari jumlah seluruh siswa yang beragama islam dengan jumlah 302. Sedangkan teknik pengumpulan data menggunakan instrument angket dan dokumentasi.
Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan diperoleh hasil bahwa Intensitas Penggunaan Game Mobile Online Siswa SMA Negeri 44 Semarang tergolong sedang, hal tersebut dapat diketahui dari hasil nilai mean sebesar 49,56 berada pada interval 44-56. Kemudian untuk Kedisiplinan Shalat Lima Waktu Siswa SMA Negeri 44 Semarang tergolong sedang, hal tersebut dapat diketahui dari hasil nilai mean sebesar 80,76 berada pada interval 77-86.
Hasil uji hipotesis antara Pengaruh Intensitas Penggunaan Game Online (X) terhadap Kedisplinan Ibadah Sholat Lima Waktu (Y) diperoleh persamaan regresi Y ̂=111,925-0,6288X. Karena nilai b=-0,6288X adanya pengaruh negatif sebesar 62,88% pada pengaruh Intensitas Penggunaan Game Mobile Online Terhadap Kedisiplinan Shalat Lima Waktu Siswa SMA Negeri 44 Semarang yang artinya semakin besar nilai variabel x maka semakin kecil nilai variabel y. Hasil F_hitung sebesar 132,02 lebih besar dari pada taraf signifikansi 5% yaitu F_tabel = 1,34 (F_hitung>F_tabel) maka pengaruh variabel x terhadap y berpengaruh signifikan. Dari hal tersebut dapat disimpulkan bahwa adanya pengaruh negatif yang signifikan sebesar 62,88% pada pengaruh Intensitas Penggunaan Game Mobile Online Terhadap Kedisiplinan Shalat Lima Waktu Siswa SMA Negeri 44 Semarang.
Sedangkan untuk mengetahui seberapa besar atau kecilnya kontribusi variabel Intensitas Penggunaan Game Mobile Online (X) terhadap Kedisiplinan Shalat Lima Waktu (Y) siswa SMA Negeri 44 Semarang dapat diketahui dari hasil besae koefisien determinasi dalam angka R Squere 〖(R〗^2) adalah sebesar R^2=0,643938 atau 64,39% yang artinya besar pengaruh Intensitas Penggunaan Game Mobile Online (X) yang mempengaruhi Kedisiplinan Shalat Lima Waktu (Y) siswa SMA Negeri 44 Semarang adalah 64,39%. Dan untuk 35,61% sisanya merupakan variabel lain yang tidak dibahas dalam skirpsi ini.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Intensitas; Game Online; Kedisiplinan; Shalat Lima Waktu |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Putri Ayu Novita |
Date Deposited: | 24 Oct 2022 06:17 |
Last Modified: | 24 Oct 2022 06:17 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/17393 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year