Implementasi ta'zir santri di Pesantren Fadhlul Fadhlan Mijen Semarang

Fitriani, Laili (2022) Implementasi ta'zir santri di Pesantren Fadhlul Fadhlan Mijen Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1803016019_Laili_Fitriani] Text (Skripsi_1803016019_Laili_Fitriani)
Skripsi_1803016019_Laili_Fitriani.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Perbedaan sebuah karakter setiap orang menjadi latar belakang adanya penerapan sebuah tata tertib dan pelaksanaan hukuman sebagai upaya untuk mendisiplinkan. Seringkali maraknya sebuah penyimpangan karena adanya sebuah perbedaan karakter. Namun tidak menutup kemungkinan perbedaan karakter dalpat dibentuk dengan adanya sebuah pendidikan karakter melalui adanya sebuah tata tertib dan hukuman seperti yang telah di terapkan di Pesantren Fadhlul Fadhlan Mijen Semarang. Tujuan dari penelitian ini untuk mengaetahui proses implementasi ta’zir di pesantren sebagai upaya untuk meningkatkan dan membentuk karakter disiplin. Dari yang awalnya terpaksa menjadi terbiasa dengan demikian menjadi sebuah budaya dan karakter. Penelitian ini dilakukan di Pesantren Fadhlul Fadhlan Mijen Semarang dengan subjek penelitian santri putri. Guna memperoleh keabsahan data digunakan teknik triangulasi data. Data selanjutnya dianalisis menggunakan teknik analisis Miles dan Hunerman dengan tiga tahapan yaitu reduksi data, penyajian data, dam penarikan simpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa karakter santri dapat dibentuk dengan menggunakan beberapa tahapan diantaranya adanya tata-tertib, sosialisasi, penerapan ta’zir sebagai support system, dan perhatian kepada tiga aspek andalan pesantren diantaranya yaitu aspek prioritas, aspek waktu dan aspek mendekatkan diri kepada Allah SWT. Dengan adanya perhatian terhadap beberapa unsur tersebut pendidikan pembentukan karakter dapat terwujud sesuai dengan visi misi pendidikan

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Ta’zir; Pendidikan Karakter; Kedisiplinan; Pesantren Fadhlul Fadhlan; Mijen
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education
300 Social sciences > 370 Education > 377 Schools and religion
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Putri Ayu Novita
Date Deposited: 25 Oct 2022 01:17
Last Modified: 25 Oct 2022 01:17
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/17430

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics