Pengaruh kepercayaan diri dan husnudzon terhadap kecemasan menghadapi dunia kerja pada siswa kelas xii jurusan teknik komputer dan jaringan SMK Diponegoro Banyuputih
Mufidah, Anisatul (2022) Pengaruh kepercayaan diri dan husnudzon terhadap kecemasan menghadapi dunia kerja pada siswa kelas xii jurusan teknik komputer dan jaringan SMK Diponegoro Banyuputih. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
Skripsi_1604046083_Anisatul_Mufidah.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (2MB)
Abstract
Pendidikan di Indonesia mendapat tantangan yang cukup berat. Dari lulusan SD, SMP, SMA, sampai Perguruan Tinggi bersaing mendapatkan pekerjaan. Sehingga banyak perusahaan tidak sembarangan dalam mencari karyawan. Dari 75 siswa lulusan SMK Diponegoro Bayuputih jurusan Teknik Komputer dan Jaringan, 55% mencari pekerjaan. Sehingga menyebabkan siswa merasa kurang percaya diri dalam bersaing menghadapi dunia kerja.
Penelitian ini berjudul “pengaruh kepercayaan diri dan husnudzon terhadap kecemasan menghadapi dunia kerja pada siswa kelas XII jurusan Teknik Komputer dan Jaringan SMK Diponegoro Banyuputih”. Bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepercayaan diri dan husnudzon terhadap kecemasan menghadapi dunia kerja. Penelitian ini dimaksudkan untuk menjawab permasalahan apakah terdapat pengaruh kepercayaan diri dan husnudzon terhadap kecemasan menghadapi dunia kerja pada siswa kelas XII jurusan Teknik Komputer dan Jaringan SMK Diponegoro Banyuputih.
Penelitian ini bersifat kuantitatif dengan jenis penelitian lapangan. Penentuan sampel pada penelitian ini dilakukan dengan teknik purposive sampling. Berdasarkan teknik tersbut diambil sampel sebanyak 34 siswa kelas XII Jurusan Teknik Komputer dan Jaringan. Pengumpulan data dilakukan dengan melalui penyebaran angket. Analisis data menggunakan regresi linear berganda. Dengan bantuan SPSS Versi 25.0 for windows. Dengan hasil, terdapat pengaruh sebesar 37% antara kepercayaan diri dan husnudzon terhadap kecemasan menghadapi dunia kerja.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Husnudzon; Kecemasan; Kepercayaan diri |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.5 Islamic ethics, practice > 297.56 Specific moral issues |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > 76236 - Tasawuf dan Psikoterapi |
Depositing User: | Erica Visiyam |
Date Deposited: | 25 Oct 2022 08:23 |
Last Modified: | 25 Oct 2022 08:23 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/17582 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year