Relevansi bimbingan Agama Islam dengan religiusitas muallaf di Muallaf Center Indonesia (MCI) cabang Semarang
Ali, Nabil (2019) Relevansi bimbingan Agama Islam dengan religiusitas muallaf di Muallaf Center Indonesia (MCI) cabang Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
1401016117_NABIL ALI_FULL_SKRIPSI.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (1MB)
Abstract
Skripsi ini dilatarbelakangi atas banyaknya orang yang melakukan konversi agama. Orang-orang yang melakukan konversi agama ke agama Islam disebut dengan muallaf. Muallaf sering dihadapkan berbagai persoalan setelah masuk Islam, mulai dari dikucilkan keluarganya hingga persoalan ekonomi, tak jarang hal lain yang kemudian menjadi masalah timbul dari kalangan umat Islam sendiri, yang seharusnya memberi dukungan pada muallaf. Maka dari itu, sangat diperlukan penanaman nilai-nilai religiusitas pada diri muallaf, dalam proses penanaman nilai-nilai religiusitas dibutuhkan sebuah bimbingan agama agar para muallaf dapat memahaminya dengan benar. Muallaf Center Indonesia (MCI) cabang Semarang adalah lembaga dakwah non formal yang mengadakan kegiatan bimbingan agama Islam terhadap muallaf. Adapun alasan Muallaf center Indonesia (MCI) cabang Semarang didirikan karena masih kurangnya tempat khusus para muallaf untuk mendalami tentang agama Islam.
Berdasarkan latar belakang di atas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: (A). Bagaimana religiusitas muallaf di muallaf center Indonesia (MCI) cabang Semarang? (B). Bagaimana relevansi bimbingan agama Islam dengan religiusitas muallaf di muallaf center Indonesia (MCI) cabang Semarang?. Adapun dalam penelitian ini menggunakan jenis pendekatan kualitatif deskriptif. Informasi yang didapatkan dalam penelitian ini, diperlukan beberapa metode pengumpulan data, yaitu dengan menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi yang selanjutnya dianalisis menggunakan reduksi data, penyajian data dan kemudian verivikasi data.Analisis data dilakukan dengan analisis kualitatif deskriptif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1). religiusitas mualaf di MCI cabang Semarang menunjukkan bahwa religiusitas muallaf sangat baik terutama pada tiga (3) dimensi yaitu dimensi keyakinan, pemahaman, dan konsekuensi, hal tersebut dapat dilihat dari muallaf sudah memahami ke ESA an Allah, rukun Iman, rukun Islam, huruf hija’iyah, mengaji, dan bersuci, serta berelasi dengan orang lain. 2). Relevansi bimbingan agama Islam dengan religiusitas muallaf ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman ajaran agama Islam agar muallaf menjadi muslim yang lebih baik dalam menjalankan perintah Tuhan dan menjalani kehidupan sehari-harinya, serta terhindar dari perilaku murtad lagi.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Bimbingan Agama Islam; Religiusitas; Muallaf; Muallaf Center Indonesia |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI) |
Depositing User: | Ana Afida |
Date Deposited: | 26 Oct 2022 07:21 |
Last Modified: | 28 Oct 2022 12:53 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/17655 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year