Analisis tingkat kesehatan Bank Mega Syariah sebelum dan saat masa pandemi covid-19
Janah, Rohmatul (2022) Analisis tingkat kesehatan Bank Mega Syariah sebelum dan saat masa pandemi covid-19. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
Skripsi_1805036135_Rohmatul_Janah.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (1MB)
Abstract
Dampak pandemi Covid-19 secara keseluruhan sangat menantang bagi pertumbuhan perbankan di Indonesia termasuk perseroan. Pada tahun 2018-2021, tingkat pendapatan yang diperoleh Bank Mega Syariah mengalami fluktuasi. Namun, dimasa pandemi Covid-19 Bank Mega Syariah menunjukan peningkatan pendapatan yang optimal dibandingkan Bank Umum Syariah lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi kesehatan Bank Mega Syariah masa sebelum dan saat pandemi Covid-19 dengan ditinjau pada empat aspek dalam metode RGEC yakni Risk Profile, Good Corporate Governance (GCG), Earnings, dan Capital.
Penelitian ini termasuk dalam kategori jenis penelitian deskriptif komparatif dengan pendekatan kualitatif yang didukung dengan data-data kuantitatif. Data pokok dalam penelitian ini berasal dari Laporan Tahunan Bank Mega Syariah dari tahun 2018 hingga tahun 2021 yang diperoleh dengan teknik dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan menilai peringkat rasio keuangan untuk empat aspek RGEC. Hasil dari penilaian rasio tersebut selanjutnya dihitung untuk mendapatkan nilai komposit peringkat RGEC.
Hasil penelitian menunjukkan terdapat perubahan tingkat kesehatan Bank Mega Syariah sebelum dan saat pandemi Covid-19. Tingkat kesehatan Bank Mega Syariah sebelum pandemi Covid-19 termasuk dalam kategori PK 3 dengan predikat kurang sehat dan hasil nilai komposit sebesar 65,71% pada tahun 2018 dan nilai komposit sebesar 62,85% pada tahun 2019. Beberapa aspek menunjukan kondisi yang sehat seperti aspek risk profile, Good Corporate Governance (GCG), dan capital adapun aspek earnings menunjukan kurang sehat. Dimasa pandemi Covid-19, tingkat kesehatan Bank Mega Syariah menunjukan kondisi sangat sehat dengan nilai komposit sebesar 82,85% (sehat) pada tahun 2020 dan sebesar 94,28% pada tahun 2021. Beberapa aspek menunjukan dimasa pandemi Covid-19 pada kondisi sehat seperti aspek risk profile, Good Corporate Governance (GCG), Earnings dan capital.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kesehatan bank; Metode RGEC; Pandemi Covid-19 |
Subjects: | 300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.1 Bank dan perbankan |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 61206 - Perbankan Syariah (S1) |
Depositing User: | Zara Hafidhany |
Date Deposited: | 14 Nov 2022 08:28 |
Last Modified: | 14 Nov 2022 08:28 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/17844 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year