Pengaruh jenis media tanam terhadap pertumbuhan tunas stek batang daun wungu (graptophyllum pictum (l.) Griff)

Maghfirotussalami, Dewi (2022) Pengaruh jenis media tanam terhadap pertumbuhan tunas stek batang daun wungu (graptophyllum pictum (l.) Griff). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1808016015_Dewi_Maghfirotussalami] Text (Skripsi_1808016015_Dewi_Maghfirotussalami)
Skripsi_1808016015_Dewi_Maghfirotussalami.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Daun wungu (Grapthophyllum pictum (L.) Griff), merupakan salah satu tanaman obat yang banyak ditanam di pekarangan rumah. Masyarakat telah memanfaatkan daun wungu secara turun temurun sebagai bahan baku obat tradisional. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh jenis media tanam terhadap pertumbuhan stek batang daun wungu dan media tanam terbaik untuk pertumbuhan stek batang daun wungu. Pelaksanaan penelitian dimulai dari bulan Februari sampai dengan Maret 2022, bertempat di Rumah Bibit Kelompok Wanita Tani Melati (KWT M). Metode yang digunakan dalam penelitian adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan perlakuan yang terdiri atas satu faktor yaitu jenis media tanam, diantaranya P1 (tanah, dan pupuk kandang), P2 (tanah, pupuk kandang, dan arang sekam), P3 (tanah, pupuk kandang, dan cocopeat), dan P4 (tanah, pupuk kandang, dan pakis). Setiap perlakuan diulang sebanyak 3 kali dalam setiap pengulangan terdapat 3 batang stek, sehingga diperoleh 36 stek. Parameter yang diamati dalam penelitian ini adalah persentase stek hidup, jumlah daun yang tumbuh, jumlah akar yang tumbuh, dan rata-rata panjang akar yang tumbuh. Hasil penelitian menunjukkan hasil terbaik pada perlakuan P2 (tanah, pupuk kandang, dan arang sekam) dengan persentase hidup (54%), rata-rata jumlah daun (7 helai), jumlah akar (14 helai), dan Panjang akar (5,22 Cm).

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Daun wungu; Graptophyllum pictum (l.) Griff; Media tanam; Pertumbuhan; Stek batang
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 580 Plants > 582 Plants noted for specific vegetative characteristics and flowers
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > 46201 - Biologi
Depositing User: Erica Visiyam
Date Deposited: 18 Nov 2022 09:25
Last Modified: 18 Nov 2022 09:25
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/17893

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics