Analisis pengaruh Produk Domestik Regional Bruto (PDRB), investasi dan inflasi terhadap pendapatan asli daerah di provinsi Jawa Tengah tahun 2014-2021

Syahrullah, Mudrik (2022) Analisis pengaruh Produk Domestik Regional Bruto (PDRB), investasi dan inflasi terhadap pendapatan asli daerah di provinsi Jawa Tengah tahun 2014-2021. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_Lengkap_1805026028_Mudrik_Syahrullah] Text (Skripsi_Lengkap_1805026028_Mudrik_Syahrullah)
Skripsi_1805026028_Mudrik_Syahrullah.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Berdasarkan Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004, sumber perolehan pendapatan asli daerah berasal dari pajak daerah, retribusi daerah, hasil kekayaan daerah yang dipisahkan, serta pendapatan lain yang sah. Jawa Tengah memiliki wilayah yang luas di Pulau Jawa, namun merupakan salah satu provinsi dengan pendapatan asli daerah terendah dibandingkan DKI Jakarta, Jawa Barat dan Jawa Timur. Hal ini menunjukkan bahwa pemerintah daerah belum optimal dalam mengelola potensi PAD yang ada. Untuk memperoleh informasi mengenai penyebab potensi PAD dibutuhkan pengetahuan untuk menganalisis perkembangan beberapa indikator ekonomi makro seperti PDRB, investasi dan inflasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui secara parsial maupun simultan pengaruh PDRB, investasi dan inflasi terhadap PAD di Jawa Tengah.
Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan data sekunder selama periode pengamatan dari tahun 2014 hingga 2021. Metode pengumpulan data yang dipakai dalam penelitian ini adalah dokumentasi dengan teknik sampling jenuh atau sensus. Setelah itu, data akan dianalisis dengan menggunakan analisis regresi linier berganda.
Secara keseluruhan, penulis menyimpulkan dari hasil analisis regresi linier berganda dan pengujian hipotesis bahwa variabel PDRB berpengaruh signifikan terhadap pendapatan asli daerah, dimana kenaiakan PDRB akan berdampak terhadap pendapatan perkapita masyarakat daerah, yang pada akhirnya akan meningkatkan hasil pajak dan restribusi daerah sebab kemampuan masyarakatnya. Selanjutnya variabel Investasi secara parsial tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap PAD, hal tersebut dikarenakan investasi di Provinsi Jawa Tengah merupakan investasi padat modal, dan kurangnya investasi di dalam sarana produksi. Selain itu, secara parsial variabel Inflasi juga tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap PAD, karena masyarakat akan tetap membayar pajak daerah, meskipun pendapatan msyarakat berkurang dikarenakan pajak daerah bersifat memaksa. Sedangkan secara simultan variabel PDRB, Investasi, dan tingkat inflsai memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah sebesar 30%.

ABSTRACT:
Based on Law No. 32 of 2004, the source of revenue for the region comes from regional taxes, regional levies, separated regional assets, and other legitimate income. Central Java has a large area on the island of Java, but is one of the provinces with the lowest local revenue compared to DKI Jakarta, West Java and East Java. This shows that the local government has not been optimal in managing the existing PAD potential. To obtain information about the potential causes of PAD, knowledge is needed to analyze the development of several macroeconomic indicators such as GRDP, investment and inflation. This study aims to determine partially or simultaneously the effect of GDP, investment and inflation on PAD in Central Java.
This research is a quantitative study using secondary data during the observation period from 2014 to 2021. The data collection method used in this study is documentation using a saturated sampling technique or census. After that, the data will be analyzed using multiple linear regression analysis.
Overall, the authors conclude from the results of multiple linear regression analysis and hypothesis testing that the GRDP variable has a significant effect on regional original income, where an increase in GRDP will have an impact on the per capita income of local people, which in turn will increase the results of regional taxes and retributions due to the ability of the people. Furthermore, the investment variable partially does not have a significant effect on PAD, this is because investment in Central Java Province is a capital-intensive investment, and the lack of investment in production facilities. In addition, partially the inflation variable does not have a significant effect on PAD, because people will continue to pay local taxes, even though people's incomes are reduced because local taxes are coercive. Meanwhile, simultaneously, the variables of GDP, investment, and the inflation rate have a significant effect on local revenue by 30%.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pendapatan Asli Daerah; Produk Domestik Regional Bruto (PDRB); Investasi; Inflasi Keywords: Regional Original Income; Gross Regional Domestic Product (GRDP); Investment; Inflation
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics
300 Social sciences > 340 Law > 346 Private law
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1)
Depositing User: Chantika Khoirunnisaa
Date Deposited: 05 Dec 2022 06:32
Last Modified: 05 Dec 2022 06:32
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/18216

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics