Upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui produk Al-Qardh Al-Hasan (studi kasus di BMT Bina Ummat Sejahtera Lasem)
Ulya, Muntafiatul (2013) Upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui produk Al-Qardh Al-Hasan (studi kasus di BMT Bina Ummat Sejahtera Lasem). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo.
092411200-COVER DLL.pdf - Accepted Version
Download (276kB) | Preview
092411200- Bab 1.pdf - Accepted Version
Download (70kB) | Preview
092411200- Bab 2.pdf - Accepted Version
Download (139kB) | Preview
092411200- Bab 3.pdf - Accepted Version
Download (72kB) | Preview
092411200- Bab 4.pdf - Accepted Version
Download (22kB) | Preview
092411200- Bab 5.pdf - Accepted Version
Download (8kB) | Preview
092411200- Bibliografi.pdf - Bibliography
Download (8kB) | Preview
Abstract
Masalah kemiskinan yang terjadi pada masyarakat saat ini diakibatkan karena keterburukan ekonomi. Semakin rendah pendapatan yang diperoleh masyarakat biasanya akan mempengaruhi kesejahteraan ekonominya. Untuk mengatasi masalah tersebut, diperlukan adanya proses peningkatan ekonomi masyarakat supaya tingkat kesejahteraan masyarakat terpenuhi dengan baik. Dalam hal ini diharapkan BMT mampu memberikan solusi melalui produk-produk pembiayaan yang telah ada, salah satunya pemberian pembiayaan al aqrdh al hasan. Pembiayaan ini merupakan perjanjian pembiayaan antara BMT dengan anggota yang dianggap layak menerima, diprioritaskan bagi pengusaha kecil yang potensial yang kekurangan modal dan yang tidak mempunyai modal apapun selain kemampuan berusaha, serta perorangan lainnya yang berada dalam keadaan terdesak, dimana anggota hanya diwajibkan mengembalikan pokok pinjaman pada waktu jatuh tempo dan BMT hanya membebani anggota atas biaya administrasi.
Adapun permasalahan pokok skripsi ini adalah bagaimana upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui produk al qardh al hasan di KJKS BMT Bina Ummat Sejahtera Lasem dan bagaimana peningkatan kesejahteraan masyarakat setelah menerima produk pembiayaan al qardh al hasan.
Metode yang digunakan dalam penelitian adalah deskriptif-analitik, yaitu penelitian yang memaparkan tentang prosedur pembiayaan al qardh al hasan di KJKS BMT Bina Ummat Sejahtera Lasem serta analisis upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui produk al qardh al hasan di BMT Bina Ummat Sejahtera Lasem.
Hasil penelitian ini adalah bahwa upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui produk al qardh al hasan di BMT Bina Ummat Sejahtera Lasem meliputi: pendampingan manajemen usaha, pendampingan permodalan, pendampingan pemasaran, pendampingan jaringan usaha. Selain pendampingan, BMT Bina Ummat Sejahtera juga melakukan pendekatan melalui karakter dari anggota dalam menjalankan syariat-syariat Islam seperti ibadah shalat lima waktu maupun karakter ketika anggota tersebut berinteraksi dengan yang lainnya. Dalam pemberian pembiayaan produk al qardh al hasan kepada anggota pihak BMT tidak hanya memberikan satu kali pembiayaan melainkan sampai dirasa usaha yang dilakukan anggota mampu meningkatkan pendapatan untuk memenuhi kebutuhan ekonominya.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kesejahteraan Masyarakat; Al-Qardh Al-Hasan; Bank Muamalah wa Tamwil (BMT) |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics 300 Social sciences > 360 Social services; association > 362 Social welfare problems and services |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > 60202 - Ekonomi Islam |
Depositing User: | Nur yadi |
Date Deposited: | 05 Apr 2014 01:57 |
Last Modified: | 05 Apr 2014 01:57 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/1834 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year