Pengaruh model blended learning terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran PPKN kelas 5 SD Islam Kafrawi Demak tahun 2021/2022
Mirfax, Anindita Berliana (2022) Pengaruh model blended learning terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran PPKN kelas 5 SD Islam Kafrawi Demak tahun 2021/2022. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
FINAL REVISI SKRIPSI FULL ANIN SETELAH SIDANG FINAL 14-07-22 (1) - Anindita Mirfax.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (2MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk yaitu untuk melihat seberapa besar pengaruh yang dihasilkan dari pembelajaran dengan sistem Blended learning terhadap hasil belajar siswa di era new normal ini dan peranannya dalam proses pembelajaran khususnya pada materi pelaksanaan hak, kewajiban dan tanggung jawab sebagai warga masyarakat. Pada penelitian ini menggunakan bentuk One-Group Pretest-Posttest Design. One-Group Pretest-Posttest Design yaitu jenis penelitian Pre Experimental Design. Teknik pengumpulan data menggunakan ujian/test dan dokumentasi. Populasi sekaligus sampel total dari penelitian ini yaitu seluruh peserta didik kelas V SD Islam Kafrawi Mranggen Demak tahun ajaran 2021/2022 sebanyak 25 siswa.
Hasil penelitian ini yaitu pretest posttest yang telah diujikan kepada siswa, dan hasil pengujian hipotesis dari penelitian ini adalah thitung = 11,0227 dengan ttabel= 2,064, maka Ho ditolak dan Ha diterima. Dengan ditolaknya H_0 dari hasil pengujian uji t pada taraf kepercayaan 0,95 atau pada taraf kesalahan 0,05 dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh pada pembelajaran blended learning terhadap hasil belajar siswa pada materi pelaksanaan hak, kewajiban dan tanggung jawab sebagai warga masyarakat kelas V SD Islam Kafrawi Demak Tahun 2021/2022.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Model pembelajaran; Blended learning; Hasil belajar |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86232 - Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Fahrurozi Fahrurozi |
Date Deposited: | 22 Dec 2022 00:50 |
Last Modified: | 22 Dec 2022 00:50 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/18607 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year