Metode dakwah jamaah tabligh di Masjid Al Madani Kelurahan TawangMas Kota Semarang

Alfarizi, Fanny (2021) Metode dakwah jamaah tabligh di Masjid Al Madani Kelurahan TawangMas Kota Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of TUGAS_AKHIR_1601016129_FANNY_ALFARIZI] Text (TUGAS_AKHIR_1601016129_FANNY_ALFARIZI)
1601016129_Fanny Alfarizi_Lengkap Tugas Akhir - Fanny Alfarizi.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai metode dakwah Jamaah Tabligh di Masjid Al Madani Kelurahan Tawangmas Kota Semarang. Metode dakwah merupakan cara-cara tertentu yang dilakukan oleh da’i atau organisasi dakwah kepada mad’u untuk mencapai tujuan dari dakwah itu sendiri Jamaah Tabligh merupakan organisasi keagamaan yang berasal dari India yang mulai masuk ke Indonesia sekitar tahun 1980-an. Jamaah Tabligh dakwahnya terkesan berbeda dari pada organisasi keagamaan yang lain, dimana banyak organisasi lain menggunakan media dakwah seperti Televisi, Radio , atau media sosial namun Jamaah Tabligh dalam pelaksanaan dakwahnya masih seperti ketika zaman Rasulullah dan para Sahabatnya yaitu dengan dakwah dari rumah ke rumah atau dalam istilah Jamaah Tabligh disebut Jaulah. Masjid Al Madani di Kelurahan Tawangmas Kota Semarang merupakan masjid yang di dalamnya terdapat organisasi Jamaah Tabligh yang melakukan dakwah.
Tujuan dari penelitian ini adalah 1) Untuk mengetahui bagaimana metode Jamaah Tabligh di Masjid Al Madani Kelurahan Tawangmas Kota Semarang. 2) Untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat metode dakwah Jamaah Tabligh di Masjid Al Madani Kelurahan Tawangmas Kota Semarang. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomolgi. Adapun teknik pengumpulan data dalam penelitian ini melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi.
Hasil penelitian adalah metode dakwah Jamaah Tabligh di Masjid Al Madani Kelurahan Tawangmas Kota Semarang yaitu pertama dengan Taklim (Pembacaan Ayat Al Quran atau Hadits Nabi), Jaulah (Berkeliling dari Rumah ke Rumah), dan Khuruj (Keluar di Jalan Allah SWT). Kedua Faktor Pendukung nya diterimanya oleh Takmir Masjid Al Madani dalam melaksanakan kegiatan dakwah, kemudian faktor penghambat dari metode dakwah Jamaah Tabligh di Masjid Al Madani yaitu tidak sedikit orang tidak mengetahui mengenai asal usul dan kegiatan yang dilakukan oleh Jamaah Tabligh di Masjid Al Madani.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Jamaah Tabligh; Metode Dakwah; Organisasi Dakwah
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI)
Depositing User: Dhenya Magang 2022
Date Deposited: 28 Dec 2022 04:42
Last Modified: 28 Dec 2022 04:42
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/18716

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics