Gambaran motivasi belajar mahasiswa baru lulusan SMA maupun SMK pada mata kuliah bahasa arab di Fakultas Ushuluddin Dan Humaniora Uin Walisongo Semarang Angkatan 2021
Jannah, Nur Aina Rodlotul (2022) Gambaran motivasi belajar mahasiswa baru lulusan SMA maupun SMK pada mata kuliah bahasa arab di Fakultas Ushuluddin Dan Humaniora Uin Walisongo Semarang Angkatan 2021. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
1804046045_Nur Aina R.J._LENGKAP TUGAS AKHIR - Nur Aina Rodlotul Jannah.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (6MB)
Abstract
Latar belakang penelitian ini adalah mahasiswa baru yang belum mempunyai pengetahuan dalam Bahasa Arab, seperti pada lulusan SMA maupun SMK dengan latar belakang tidak pernah mengeyam pendidikan di pondok pesantren. Sedangkan, di UIN Walisongo Semarang terdapat beberapa mata kuliah Universitas yang wajib dilaksanakan oleh setiap mahasiswa yang berisi seputar keagamaan. Untuk mempelajari mata kuliah tersebut, tentunya diperlukan pemahaman yang cukup mengenai Bahasa Arab. Dalam masa belajar tersebut, jika tidak diikuti dengan kemampuan adaptasi yang baik, maka dapat menimbulkan berbagai macam perasaan dan pemikiran negative yang dapat menimbulkan gejala-gejala fisiologis dan psikologis. Apabila hal tersebut dibiarkan tanpa adanya solusi yang bisa mengkontrolnya, maka dapat menyebabkan munculnya reaksi emosional yang tinggi, sehingga mengganggu aktivitas belajar Bahasa Arab. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran motivasi belajar mahasiswa baru lulusan SMA maupun SMK pada mata kuliah Bahasa Arab di Fakultas Ushuluddin dan Humaniora UIN Walisongo Semarang Angkatan 2021. Pada penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan metode wawancara. Pada penelitian ini menggunakan lima narasumber. Hasil penelitian membuktikan bahwa motivasi belajar yang tinggi, memiliki pengaruh yang besar dalam mempengaruhi kelancaran proses belajar dan memperoleh hasil yang memuaskan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Motivasi belajar; Bahasa arab; Mahasiwa baru |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 378 Higher education > 378.1 Organisasi dan aktivitas perguruan tinggi (dosen, staf, mahasiswa, kurikulum) |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > 76236 - Tasawuf dan Psikoterapi |
Depositing User: | Fahrurozi Fahrurozi |
Date Deposited: | 30 Jan 2023 02:33 |
Last Modified: | 30 Jan 2023 02:33 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/19096 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year