Hubungan pengetahuan ibu terkait gizi, riwayat pemberian asi eksklusif, tingkat pendapatan keluarga dengan kejadian stunting pada balita di Desa Rowo Temanggung

Hapsari, Octaviana Dwi (2022) Hubungan pengetahuan ibu terkait gizi, riwayat pemberian asi eksklusif, tingkat pendapatan keluarga dengan kejadian stunting pada balita di Desa Rowo Temanggung. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1707026080_Octaviana_Dwi_Hapsari] Text (Skripsi_1707026080_Octaviana_Dwi_Hapsari)
Skripsi_1707026064_Hanna_Fatchi_Rodliya.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Latar Belakang: Prevalensi stunting di Indonesia masih tergolong tinggi, sebanyak 24,4% balita atau 5,33 juta balita mengalami stunting. Desa Rowo memiliki kasus stunting dengan persentase tergolong tinggi, sebanyak 49%. Target stunting 2024 sebanyak 14%. Kondisi stunting dapat berakibat pada kondisi gagal tumbuh, hambatan perkembangan kognitif dan motorik, tidak optimalnya ukuran fisik tubuh, gangguan metabolisme, serta menurunnya kapasitas intelektual. Salah satu faktor risiko dari stunting di antaranya pengetahuan ibu, riwayat pemberian ASI eksklusif dan tingkat pendapatan keluarga.
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana hubungan antara pengetahuan ibu terkait gizi, riwayat pemberian ASI eksklusif, tingkat pendapatan keluarga dengan kejadian stunting pada balita di Desa Rowo Temanggung.
Metode: Studi observasional menggunakan desain cross sectional melibatkan 53 responden di Desa Rowo yang dipilih dengan teknik consecutive sampling. Data yang dikumpulkan adalah identitas responden, antropometri (tinggi badan), pengetahuan ibu terkait gizi, riwayat pemberian ASI eksklusif, dan tingkat pendapatan keluarga. Uji Chi-square-Fisher digunakan untuk menganalisis hubungan antara pengetahuan ibu terkait gizi, riwayat pemberian ASI eksklusif, tingkat pendapatan keluarga dengan kejadian stunting.
Hasil: Hasil penelitain menunjukkan prevalensi stunting pada responden sebesar 39,7%. Sebesar 17% responden memiliki pengetahuan gizi yang tidak baik, sebesar 86,8% responden memiliki riwayat pemberian ASI eksklusif, dan sebanyak 86,8% responden memiliki pendapatan keluarga yang rendah. Hasil uji Fisher menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan antara pengetahuan ibu terkait gizi (p = 0,240), riwayat pemberian ASI eksklusif (p = 0,145), tingkat pendapatan keluarga (p = 0,420) dengan kejadian stunting pada balita Desa Rowo.
Simpulan: Tidak terdapat hubungan antara pengetahuan ibu terkait gizi, riwayat pemberian ASI eksklusif, serta tingkat pendapatan keluarga dengan kejadian stunting pada balita Desa Rowo.

ABSTRACT:
Background: The prevalence of stunting in Indonesia is still relatively high, as many as 24.4% of toddlers or 5.33 million toddlers are stunted. Rowo Village has stunting cases with a relatively high percentage, as much as 49%. The 2024 stunting target is 14%. Stunting conditions can result in conditions of failure to grow, obstacles to cognitive and motor development, non-optimal physical size of the body, metabolic disorders, and decreased intellectual capacity. One of the risk factors for stunting includes maternal knowledge, a history of exclusive breastfeeding and family income level.
Objective: This study aims to find out how the relationship between maternal knowledge related to nutrition, history of exclusive breastfeeding, family income level and stunting incidence in toddlers in Rowo Temanggung Village.
Method: Obeservational study using cross sectional design involving 53 respondents in Rowo Village who were selected by consecutive sampling technique. The data collected were respondent identity, anthropometry (height), maternal knowledge related to nutrition, history of exclusive breastfeeding, and family income level. The Chi-square-Fisher test was used to analyze the relationship between maternal knowledge related to nutrition, history of exclusive breastfeeding, family income level and stunting incidence.
Results: The results of the research showed that the prevalence of stunting in respondents was 39.7%. 17% of respondents have poor nutritional knowledge, 86.8% of respondents have a history of exclusive breastfeeding, and as many as 86.8% of respondents have low family incomes. Fisher's test results showed that there was no relationship between maternal knowledge related to nutrition (p = 0.240), history of exclusive breastfeeding (p = 0.145), family income level (p = 0.420) and stunting incidence in Rowo Village toddlers.
Conclusion: There is no relationship between maternal knowledge related to nutrition, history of exclusive breastfeeding, and family income level and stunting incidence in Rowo Village toddlers.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan ibu; Gizi; Riwayat ASI eksklusif; Pendapatan keluarga; Stunting; Balita
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 610 Medical sciences Medicine > 613 Promotion of health
Divisions: Fakultas Psikologi dan Kesehatan > 13211 - Gizi
Depositing User: Miswan Miswan
Date Deposited: 25 Feb 2023 02:22
Last Modified: 25 Feb 2023 02:22
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/19251

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics