Pengaruh investasi, indeks pembangunan manusia, dan upah minimum regional terhadap tingkat kemiskinan di Provinsi Jawa Tengah tahun 2018-2021

Fatah, Ahyar Manarul Hidayat (2022) Pengaruh investasi, indeks pembangunan manusia, dan upah minimum regional terhadap tingkat kemiskinan di Provinsi Jawa Tengah tahun 2018-2021. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_1605026097_AHYAR_MANARUL_HIDAYAT_FATAH] Text (SKRIPSI_1605026097_AHYAR_MANARUL_HIDAYAT_FATAH)
SKRIPSI_1605026097_AHYAR_MANARUL_HIDAYAT_FATAH.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Pengentasan kemiskinan menjadi tantangan besar bagi provinsi-provinsi di Indonesia. Begitu pula Provinsi Jawa Tengah yang belum bisa lepas dari masalah kemiskinan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Investasi, Indeks Pembangunan Manusia, dan Upah Minimum Regional terhadap tingkat kemiskinan di Provinsi Jawa Tengah tahun 2018-2021.
Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan perhitungan memakai aplikasi Eviews. Data yang digunakan ialah data sekunder yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik. Metode penelitian memakai regresi data panel dengan model terpilih Fixed Effect Model.
Adapun hasil penelitian yaitu investasi berpengaruh positif dan tidak siginifikan terhadap tingkat kemiskinan di Provinsi Jawa Tengah tahun 2018-2021. Indeks Pembangunan Manusia berpengaruh negatif dan signifikan terhadap tingkat kemiskinan di Provinsi Jawa Tengah tahun 2018-2021. Upah Minimum Regional berpengaruh positif dan signifikan terhaap tingkat kemiskinan di Provinsi Jawa Tengah tahun 2018-2021. Serta ketiganya, investasi, Indeks Pembangunan Manusia, dan Upah Minimum Regional, secara bersama-sama berpengaruh pada tingkat kemiskinan di Jawa Tengah Tahun 2018-2021.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Poverty; Investment; Human Development Index; Regional Minimum Wage; and Central Java.
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.6 Investasi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1)
Depositing User: Ukhtiya Zulfa
Date Deposited: 04 Mar 2023 03:13
Last Modified: 04 Mar 2023 03:13
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/19326

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics