Pengaruh intensitas pengunaan tiktok dan Islamic parenting terhadap sosioemosional anak di SDN Sukamanah 02 Desa Sukamanah Kecamatan Sukatani Kabupaten Bekasi

Mughni, Hafizah (2022) Pengaruh intensitas pengunaan tiktok dan Islamic parenting terhadap sosioemosional anak di SDN Sukamanah 02 Desa Sukamanah Kecamatan Sukatani Kabupaten Bekasi. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1804046056_Hafizah Mughni_Full] Text (Skripsi_1804046056_Hafizah Mughni_Full)
1804046056_Hafizah Mughni_Full Skripsi - Hafizah Mughni UIN Walisongo.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Pada era milenial sekarang anak Sekolah Dasar sudah banyak bermain media sosial. Salah satunya pada aplikasi Tiktok. Pada penelitian ini bukan membahas mengenai aplikasi Tiktok, melainkan kepada intensitas penggunaan Tiktok dalam keseharian anak. Ketika anak menaruh perhatian penuh saat mengaksesnya maka hal itu akan menyita banyak waktu dari aktivitas lainnya seperti belajar ataupun bersosial dengan orang terdekat. Pola perilaku tersebut mengakibatkan adanya perubahan perilaku dalam keseharian anak yaitu perilaku sosial serta emosional (sosioemosional). Hal ini yang menjadi perhatian besar bagi para orangtua karena dalam menengahi promblematika ini perlunya kontrol pola asuh kepada anak, dengan salah satunya pendekatan karakter budi pekerti serta menanamkan ketaqwaan kepada anak, yang nantinya akan membentuk kepribadian yang berakhlakul karimah bagi anak. Pola asuh tersebut yang menjadi tujuan dalam pola asuh Islami atau dikenal dengan Islamic parenting.

Metode dalam penelitian ini termasuk jenis penelitian kuantitatif asosiatif dengan penentuan sampel menggunakan teknik proporsionate stratified random sampling dan diperoleh sampel sebanyak 88 siswa. Pengumpulan data menggunakan penyebaran kuesioner dan di analisis menggunakan analisis regresi ganda dengan perhitungan melalui SPSS versi 24.0 for windows.

Diperoleh hasil berdasarkan uji hipotesis secara parsial pada intensitas penggunaan Tiktok terhadap sosioemosional diperoleh nilai Thitung sebesar -3,168 dan nilai Sig. sebesar 0,002 (0,002<0,05) dengan taraf signifikansi 5%, artinya secara parsial bahwa intensitas penggunaan Tiktok (X1) berpengaruh negatif terhadap sosioemosional anak (Y). Pada islamic parenting terhadap sosioemosional diperoleh nilai Thitung sebesar 2,246 dan nilai Sig. sebesar 0,027 (0,027<0,05) dengan taraf signifikansi 5%, artinya secara parsial bahwa islamic parenting (X2) berpengaruh positif terhadap sosioemosional anak (Y). Kemudian secara simultan diperoleh hasil nilai Fhitung sebesar 9,506 dan nilai Sig. sebesar 0,000 (0,000<0,01) dengan taraf signifikansi 1%, artinya bahwa terdapat pengaruh positif yang sangat signifikan antara intensitas penggunaan Tiktok dan islamic parenting terhadap sosioemosional anak di SDN Sukamanah 02 Desa Sukamanah Kecamatan Sukatani Kabupaten Bekasi. Dengan kontribusi atau sumbangsih intensitas penggunaan Tiktok dan islamic parenting terhadap sosioemosional sebesar 0,183 atau 18,3% yang ditunjukkan melalui hasil uji determinasi (R2) dan sebesar 81,7% lainnya berasal dari variabel atau faktor lain yang tidak terdapat dalam penelitian.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Intensitas; Penggunaan tiktok; Islamic parenting; Sosioemosional
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.5 Islamic ethics, practice > 297.57 Religious experience, life, practice > 297.577 Marriage and family life
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > 76236 - Tasawuf dan Psikoterapi
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 06 May 2023 03:53
Last Modified: 06 May 2023 03:53
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/19857

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics